SKK Migas PetroChina Tanam 35.000 Pohon Mangrove, Pemkab Tanjab Barat dan Masyarakat Pesisir beri Apresiasi

SKK Migas PetroChina Tanam 35.000 Pohon Mangrove, Pemkab Tanjab Barat dan Masyarakat Pesisir beri Apresiasi

SKK Migas PetroChina Gelar Penanaman 35.000 Pohon Mangrove --

TANJAB BARAT, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Penanaman 35.000 Pohon Mangrove di Kawasan Eko Wisata Mangrove Pangkal Babu yang dilakukan oleh SKK Migas - PetroChina International Jabung Ltd bersama Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Barat, Pemuda Pesisir, Pokdarwis Tungkal 1, Komite Ekonomi Kreatif Tanjab Barat, Mahasiswa IAI An-Nadwah Kuala Tungkal, AOPGI, FAJI, Mendapat Apresiasi dari Masyarakat Setempat, Kamis 06 Juni 2024.

Kegiatan yang bertajuk "Misi Lestari" ini merupakan kegiatan penanaman sebanyak 35.000 bibit Pohon Mangrove di kawasan Eko Wisata Mangrove Pangkal Babu, Desa Tungkal I, Kecamatan Tungkal Ilir, Kabupaten Tanjung Jabung Barat.

Untuk diletahui, Kawasan ekowisata mangrove merupakan sasaran yang sangat cocok untuk pelastarian hutan sehingga pihak PetroChina International Jabung Ltd menjadikan tempat tersebut menjadi kawasan pelastarian dan menjadi binaan pihak perusahaan dibidang lingkungan.

Seperti yang diungkapkan oleh Ketua Pemuda Pesisir Pangkal Babu, Hakim Mengatakan Mengucapkan Terima Kasih dan Apresiasi Kepada SKK Migas – PetroChina, Pemkab Tanjab Barat dan Seluruh pihak yang ikut serta dalam seremonial penanaman 35.000 Pohon Mangrove.

BACA JUGA:Wujudkan Smart City di IKN, PLN Siapkan Jaringan Listrik Terintegrasi Layanan Teknologi Digital

BACA JUGA:Mulai Sekarang, Tiga OPD Pemkab Sarolangun ‘Dikawal’ Kejari Sarolangun

"Alhamdulillah. terima kasih kami ucapkan kepada SKK Migas - PetroChina dan Seluruh pihak yang ikut menanam pohon mangrove hari ini. ini merupakan kegiatan yang sangat positif agar kita terus menjaga kelestarian lingkungan kita," ujarnya.

Hakim juga mengatakan dengan adanya penanaman pohon mangrove ini, maka secara langsung kita ikut menjaga dan melestarikan lingkungan. Dengan bibit sebanyak 35.000 pohon mangrove dari SKK Migas PetroChina diharapkan dapat hidup dan berkembang agar alam hutan mangrove semakin lestari

"Ini merupakan aksi nyata kita, dalam menjaga dan melestarikan lingkungan hidup dan kita harapkan kegiatan seperti ini dapat terus dilakukan pihak perusahaan yang lain agar terus berkesinambungan," tuturnya.

Sementara itu, Ketua Panitia Kegiatan "Misi Lestari" M. Azmi yang juga merupakan ketua Forum Pelestarian Mangrove Pangkal Babu mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mensukseskan kegiatan penanaman 35.000 Pohon Mangrove terutama SKK Migas PetroChina International Jabung Ltd yang secara rutin telah melakukan penanaman bibit mangrove.

BACA JUGA:Selain Melatih Motorik Kasar, Motorik Halus Juga Wajib di Stimulasi Agar Seimbang

BACA JUGA:SKK Migas PetroChina Kenalkan Cara Pembuatan dan Manfaat Cairan Eco Enzyme pada Siswa SMA N 10 TANJAB Timur

"Alhamdulillah, terima kasih kami ucapkan atas seluruh pihak yang membantu kegiatan ini. ini merupakan langkah awal kita dalam menjaga dan melesatarikan lingkungan." Tukasnya. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: