Final King Cup Arab Saudi, Ronaldo Gagal Bawa Al Nassar Juara

Final King Cup Arab Saudi, Ronaldo Gagal Bawa Al Nassar Juara

para pemain Al Hilal rayakan kemenangan--ist/jambiindependent.co.id

JAMBI-INDEPENDENT.CO.IDAl Nassar kembai gagal rai gelar juara setelah dikalahakan Al Hilal di partai final King Cup Arab Saudi 2023/2024 yang digelar di King Abdullah Sports City, Jeddah, Sabtu 1 Juni 2024 dini hari WIB.

Cristiano Ronaldo dan rekannya dikalahkan lewat drama adu pinalti dengan skor (4-5). Ini menjadi kegagalan kesekian kalinya bagi Ronaldo untuk bawa Al Nassar juara kompetisi.

Pertandingan baru berjalan enam menit, Al Hillal berhasil mencetak gol cepat ke gawang David Ospina. Lewat gol sundulan Aleksandar Mitrovic meneruskan crossing Malcom, Al Nassar harus ketinggalan lebih dulu.

Sampai akhir pertandingan babak pertama, kedua tim bermain imbang. Tidak ada gol tercipta lagi di babak pertama ini, skor 1-0 menutup pertandingan babak pertama.

BACA JUGA:Dampak Buruk dari Kebiasaan Gigit Kuku

BACA JUGA:Manfaat Mandi Menggunakan Air Hangat

Memasuki babak kedua Al Nassar harus dihukum oleh wasit, kiper mereka David Ospina diganjar kartu merah oleh wasit setelah melanggar Malcom, yang hampir saja menambah keungulan bagi Al Hilal.

Hal serupa juga terjadi bagi Al Hilal, pada menit ke-87  Al Bulayhi mendapat kartu kuning kedua, Al Hilal terpaksa bermain dengan 10 orang pemain.

Lewat situasi ini, Al Nassar berhasil memanfaatkan kekurangan pemain Al Hilal, Ayman Yahya berhasil menyamakan kedudukan lewat tandukannya yang mengoyak gawang Al Hilal.

Al Hilal kembali harus kehilangan pemainnya setelah Kalidou Koulibaly juga diganjar kartu kuning kedua atau kartu merah pada pertambahan waktu.

BACA JUGA:Rp 1 Jutaan, Begini Kecanggihan Samsung Galaxy M23

BACA JUGA:Terlibat Kasus Narkotika, 7 Pria dan 1 Wanita di Tanjab Timur Diringkus Polisi

Tidak ada gol lagi tercipta di babak kedua, pertandingan kemudian dilanjutkan dengan extra time. Namun, pertandingan di babak extra time juga tidak menghasil gol tambahan bagi kedua tim,  skor imbang 1-1 bagi kedua tim. Al hasil, pertandingan harus dilanjutkan dengan adu pinalti.

Di babak adu pinalti, Al Nassar harus mengakui keunggulan Al Hilal. Al Hilal berhasil menang adu pinalti atas Al Nasar dengn skor (4-5).

Berkat hasil ini, Al Hilal pun sukses menjadi juara sekaligus mengawinkan dua gelar domestik, yakni King Cup dan Saudi Pro League. Sementara itu, sama seperti di liga, Al Nassr dan Ronaldo kembali harus puas menjadi runner up.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: diolah dari berbagai sumber