Air Terjun Pendung, Surga Tersembunyi di Tengah Hutan Kabupaten Kerinci

Air Terjun Pendung, Surga Tersembunyi di Tengah Hutan Kabupaten Kerinci

Air Terjun Pendung -Ist/jambi-independent.co.id-Sumber: Google Maps Air Terjun Pendung

KERINCI, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Air Terjun Pendung merupakan, salah satu air terjun yang berada di Desa Pendung Mudik, Kecamatan Air Hangat, Kabupaten KERINCI

Air terjun ini memiliki pemandangan yang asri, adem, dan dikelilingi oleh dinding batu yang membuatnya terlihat eksotis. 

Air terjun Pendung memiliki ketinggian 16 meter. 

Walaupun tidak terlalu tinggi, air terjun ini tetap memiliki pesonanya tersendiri.

BACA JUGA:PT Pertamina EP Jambi Field Gelar Donor Darah

BACA JUGA:Ternyata Ini 5 Manfaat Buah Kedondong Untuk Kesehatan Tubuh

Air Terjun Pendung ini, sedikit terpencil dari dari kampung sekitar karena jika pengunjung, ingin melihat keindahannya harus dengan jalan kaki sekitar 45 menit dari gerbang air terjun. 

Jika dari Kota Sungai Penuh, menuju gerbang air terjun sekitar 10 km atau sekitar 10 menit perjalanan. 

Jikadi tambah menuju ke air terjunnya, dengan jalan kaki sekitar 45 menit. 

Apabila pengunjung pertama kali ke sini, lebih baik minta dampingi warga sekitar, karena jalan menuju air terjun pendung masih sempit, licin, jalanya melalui perbukitan, dan medan yang dilalui cukup curam. 

BACA JUGA:Ketua DPRD Provinsi Jambi Tinjau Kerusakan Tiang Jembatan Aurduri I Pasca ditabrak Tongkang Batu Bara MJS 2001

BACA JUGA:Agar Tak Tersesat, Ini yang Harus Dilakukan Jemaah Haji

Pengunjung akan disambut dengan batu besar, yang berarti pengunjung sudah memasuki gerbang menuju air terjun pendung. 

Selama perjalanan menuju air terjun, pengunjung akan melewati halang rintangan, seperti melalui sungai-sungai kecil, batu-batu yang licin, dan pengunjung akan melalui jalan yang ekstrim, dan berbatasan langsung dengan jurang yang dalam. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: