Meski Diguyur Hujan Deras, Pj Walikota Jambi Tetap Tinjau Misa Malam Natal

Meski Diguyur Hujan Deras, Pj Walikota Jambi Tetap Tinjau Misa Malam Natal

Pj Walikota Jambi Tetap Tinjau Misa Malam Natal-Ist/jambi-independent.co.id-

JAMBI, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Hujan deras mengiringi peninjauan Misa Malam Natal oleh Penjabat (Pj) Wali Kota Jambi Sri Purwaningsih di beberapa gereja, Minggu 24 Desember 2023 malam. 

Sri Purwaningsih tampak didampingi Forkompinda kota Jambi. Diantaranya Wakil Ketua DPRD kota Jambi Roro Nully Kurniasih Kawuri, Kapolresta Jambi Kombes Pol Eko Wahyudi, Dandim 0414/Jambi Letkol Kav Eko Pristiono, Staf Ahli Wali Kota Jambi Bidang Ekbang, Obliyani beserta OPD terkait lainnya.

Bergerak dari rumah dinas Wali Kota Jambi, rombongan langsung meluncur ke gereja St Theresia, kawasan Pasar Jambi. 

Selanjutnya, berturut-turut menyambangi gereja HKBP dan GPIB kawasan KONI dan terakhir HKBP Kota Baru.

BACA JUGA:Ratusan Ibu-ibu Siap Menangkan Paizal Kadni ke senyaan 

BACA JUGA:Deretan Zodiak ini Omongannya Sulit Dipercaya

Kepada wartawan, Sri Purwaningsih mengatakan peninjauan ini untuk memastikan pelaksanaan ibadah umat Nasrani Kota Jambi berjalan aman dan lancar.

“Malam ini kami mengunjungi 4 gereja, yang pertama Theresia, kedua HKBP, ketiga GPIB, kemudian HKBP kota baru. Dari keempat lokasi gereja malam ini, kami memastikan kegiatan malam Natal berlangsung dengan lancar, aman, damai. Dan kami sampaikan, mewakili masyarakat kota jambi, pemerintah kota jambi, forkopimda dan instansi vertikal, selamat Natal dan menyambut tahun baru 2024," katanya.

"Doa kami semoga membawa keberkahan, kesehatan, kesejahteraan, dan kedamaian untuk kita semuanya,” ujarnya.

Di setiap gereja yang didatanginya, Sri Purwaningsih tak lupa menutup pesan untuk tetap menjaga situasi kamtibmas yang selama ini telah terjaga kondusif. Terlebih, saat ini telah memasuki tahun politik.

BACA JUGA:Ternyata ini Penyebab Mudah Mengantuk Setelah Makan 

BACA JUGA:Dampak Nyata dari Bergadang, Stres dan Tekanan Psikologis

Sri Purwaningsih juga berharap warga kota Jambi menggunakan hak pilihnya di pemilu serentak tahun 2024.

“Dan tadi kami menyampaikan bahwa, mumpung ini situasi politik, terus jaga kondusifitas yang ada di kota jambi dan mengikuti pemilu yang ada di kota jambi. Gunakan hak pilihnya sesuai pilihan masing-masing," ujar dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: