Akhirnya RIlis, Berikut Spesifikasi dan Harga HP Realme C67 2023

Akhirnya RIlis, Berikut Spesifikasi dan Harga HP Realme C67 2023

HP Realme C67--

Kamera realme C67 juga dilengkapi filter menarik dalam mode street photography.

Guna memberikan performa terbaik, realme C67 didukung chipset Snapdragon 685 dan memori besar 8GB+8GB Dynamic RAM dengan kapasitas penyimpanan besar hingga 256 GB.

Kehadiran chipset dan memori besar tersebut mampu menghadirkan kinerja ponsel yang lancar serta bebas lag guna memastikan pengalaman pengguna yang lebih baik dan unggul.

Selain itu, penyimpanan yang luas juga memungkinkan pengguna untuk menyimpan lebih banyak file, gambar, dan video di smartphone mereka.

"Kami bangga bisa menghadirkan realme C67, smartphone pertama yang mengombinasikan kamera 108MP 3x In-sensor Zoom dan chipset Snapdragon 685 di segmen harganya," ujar Ellen.

Tak cukup menghadirkan peningkatan besar di aspek kamera dan performa, realme C67 juga menetapkan standar baru dalam hal desain di segmennya.

Hadir dengan desain Sunny Oasis yang stylish di bagian depan dan belakang, realme C67 memiliki bodi yang cukup ramping dengan ketebalan 7,59 mm.

Sementara pada bagian depan, realme mengusung desain dengan bezel tertipis di segmennya. 

Bezel tipis ini bisa didapat dengan menghilangkan braket plastik yang mengelilingi layar. 

Sebagai informasi, teknologi ini sebelumnya hanya diterapkan pada smartphone dengan harga lebih tinggi.

Untuk memaksimalkan pengalaman pengguna, realme C67 turut memberikan peningkatan signifikan dan komprehensif pada sejumlah fitur.

Pertama, fitur 360° NFC with Upgraded Functions. Fitur ini tidak lagi terbatas pada pengecekan dan pengisian saldo uang elektronik. 

Pengguna kini dapat menggunakannya untuk menggandakan kartu akses demi gaya hidup yang lebih nyaman dan efektif di era digital.

Kedua, IP54 Water Resistance. realme C67 telah mengantongi sertifikasi IP54 Water Resistance sehingga pengguna tidak perlu khawatir lagi dengan cipratan air dan debu.

Ketiga, Mini Capsule 2.0. Fitur ini merupakan peningkatan dari versi Mini Capsule sebelumnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: