Jadi Pj Wali Kota Jambi, Ini Kata Sri Purwaningsih

Jadi Pj Wali Kota Jambi, Ini Kata Sri Purwaningsih

Sri Purwaningsih resmi jabat Pj Wali Kota Jambi-Gita Savana/jambi-independent.co.id-

JAMBI, JAMBI-INDEPENDENT.CO.IDSri Purwaningsih, resmi menjabat sebagai Pj Wali Kota Jambi, setelah dilantik oleh Gubernur Jambi, Al Haris pada Rabu, 7 November 2023 kemarin.

Setelah dilantik dan resmi menjabat sebagai Pj Wali Kota Jambi, Sri Purwaningsih menyebut dirinya akan melaksanakan dan meneruskan perencanaan yang sudah disiapkan pejabat terdahulu.

“Saya ditugaskan bapak Mendagri, per tanggal 7 November, saya sudah harus menduduki jabatan sebagai Pj Wali Kota Jambi. Prinsipnya, selaku ASN siap melaksanakan tugas dari pimpinan. Pake Menteri pimpinan kami, jadi saya siap melaksanakan tugas di sini,” kata Sri Purwaningsih usai pelantikan.

Ia mengatakan, dirinya akan melanjutkan perencanaan yang sudah disiapkan pejabat terdahulu.

BACA JUGA:Lagi, PTPN IV Remajakan 226 Hektar Sawit Rakyat

BACA JUGA:BREAKING NEWS : 4 Pelajar Alami Laka Lantas di Lintas Sabak Timur Pagi Ini, 1 Orang Meninggal Dunia

“Mudah-mudahan, apa yang akan saya laksanakan, karena saya sudah diberi arahan ikuti perencanaan pejabat terdahulu, jadi kita ikuti sesuai peraturan perundang-undangan,” ujarnya.

Terkait langkah awal yang bakal dilaksanakan, ia menyebut pihaknya akan berkoordinasi dengan OPD di lingkungan Pemkot Jambi terlebih dahulu.

“Kita belum ketemu dengan OPD, jadi baru kulon nuwon kalau kata orang Jawa. Saya juga permisi dengan wartawan-wartawan di Kota Jambi, support saya,” katanya.

“Saya sebagai pendatang, jabatan saya sebagai Sekretaris Direktorat Jenderal Bina Pembangunan Daerah, kalau tanya soal Pembangunan daerah oke, tapi kalau Pembangunan Kota Jambi, mari saling support saran dan masukan,” tambahnya.

BACA JUGA:Gelar NextDev ke-9, Telkomsel Ciptakan Dampak Sosial Berkelanjutan dalam Implementasikan Prinsip ESG

BACA JUGA:6 Tips Untuk Zodiak Perempuan Sagitarius Atasi Bad Mood

Sri Purwaningsih pun mengaku akan full di Kota Jambi selama menjabat sebagai Pj Wali Kota Jambi.

“Saya secara defenitif sebagai Sekretaris Direktorat Jenderal Bina Pembangunan Daerah dan akan ada yang menggantikan saya, Plh, mulai hari ini full di sini,” ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: