Viral Emak Emak Keluhkan Layanan Perumda Tirta Muaro Jambi, 2 Minggu Air Tak Mengalir

Viral Emak Emak Keluhkan Layanan Perumda Tirta Muaro Jambi, 2 Minggu Air Tak Mengalir

Viral emak emak protes layanan PDAM Muaro Jambi-Foto : tangkapan layar Tiktok Kabarjanbiupdate-Jambi-independent.co.id

"Memang kami akui, layanan kurang maksimal, itu dikarenakan mesin kita yang berkapasitas 100 liter perdetik, hanya mampu 50 liter perdetiknya, inilah yang menyebabkan layanan air bersih terutama ke pelanggan yang jauh tidak sampai," ujarnya.

Direktur Perumda Muaro Jambi, mengakui layanan air bersih di wilayah Mendalo saat ini tidak maksimal, atas kendala tersebut, dirinya menyampaikan permintaan maaf kepada para pelanggan. 

BACA JUGA:Terkenal si ‘Mulut Manis’, 8 Shio Ini Pintar Bernegosiasi, Selalu Tepat Sasaran

BACA JUGA:Kabar Baik, Bansos PIP Kemendikbud Rp 1 Juta Cair, Segera Cek Namamu Sebagai Penerima

"Kami terus melakukan perbaikan perbaikan, hari ini saja kami mengoperasikan mesin intake dengan menggunakan ponton, agar daya sedot air bisa maksimal, namun melihat kondisi di lapangan tidaklah muda,"ucapnya. 

"Atas ketidak nyamanan layanan ini, saya memohon maaf kepada para pelanggan, terutama pelanggan yang lokasinya rumahnya agak jauh. Kami sadari layanan air bersih di kawasan Mendalo belum maksimal," ujarnya lagi. 

Elis persada juga menyebutkan, mesin yang ada saat ini masih menggunakan mesin lama, alias tidak pernah dilakukan peremajaan. 

""Mesin yang ada ini, masih mesin lama, belum ada peremajaan, ada mesin baru, kapasitasnya hanya 100 liter perdetik, kalau kondisi normal, debit air tinggi bisa lah. Tapi kalau kondisi seperti sekarang ini, agar layanan optimal diperlukan mesin yang berkapasitas 150 liter perdetiknya, agar 9900 lebih pelanggan yang ada di kawasan Mendalo ini bisa terakomodir semua," tandasnya. *

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: