PT Rigunas Agri Utama Bangun Sumur Bor Bagi Warga Dusun Ulu Gedung

PT Rigunas Agri Utama Bangun Sumur Bor Bagi Warga Dusun Ulu Gedung

Warga berterima kasih dengan pembangunan sumur bor dari PT RAU, unit usaha Asian Agri.-ist/jambi-independent.co.id-

MUARA TEBO, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID – Kesulitan warga Dusun Ulu Gedung selama ini untuk mendapatkan air bersih, akhirnya teratasi.

Hal ini dikarenakan kepedulian  PT Rigunas Agri Utama (PT RAU) ) – salah satu unit bisnis Asian Agri yang membangunkan sumur bor bagi warga Dusun Ulu Gedung.

Kepala Dusun Ulu Gedung, Mahyudin bersyukur atas kepedulian perusahaan untuk membantu meringankan warga desanya, yang selama ini kesulitan mendapatkan air bersih. 

“Kami dari pihak warga berterima kasih sebesar-besarnya kepada  perusahan PT RAU Kebun Bungo Tebo yang telah memberikan bantuan pembangunan sarana air bersih berupa 1 unit sumur bor, tandon air dan instalasinya," kata Mahyudin.

BACA JUGA:Buntut Jalan Rusak, Warga Sungai Penuh Larang Mobil Material Melintas

BACA JUGA:Kapolri Fasiltiasi Pengobatan Mahasiswa Korban Jeratan Kabel Optik

Menurutnya, dengan adanya bantuan sarana air bersih ini maka sekitar 30 KK warga  bisa mendapatkan air bersih untuk kebutuhan sehari-hari.

"Apalagi kami melihat airnya sangat lancar  keluar dan bersih. Kami berjanji akan menjaga sarana air bersih ini agar   tetap baik dan dapat dimanfaatkan oleh warga,” ujar Mahyudin, saat serah terima sarana air bersih pada 17 Juli 2023 di Dusun Ulu Gedung, Desa Tuo Sumay,  Kecamatan Sumay, Kabupaten Tebo.

Salah seorang warga Dusun Ulu Gedung, Kliwon juga berterima kasih atas bantuan sarana air bersih yang diberikan PT RAU.

“Kami selama ini merasa sulit mendapatkan air bersih, tapi setelah adanya sumur bor dari Asian Agri kami merasa senang dan sekarang mudah mendapatkan air bersih,” ujar Kliwon.

BACA JUGA:Simak! Tips Miliki Tubuh Ramping dan Sehat ala Lisa BLACKPINK

BACA JUGA:Awal Bulan, Harga Emas Turun Tajam hingga Rp 4000 per Gram, Cek Update Harga Emas Hari Ini

Manager PT RAU Kebun Bungo Tebo, Mustaqim Alfaraby pada saat penyerahan bantuan juga bersyukur karena bantuan sarana air bersih bisa bermanfaat bagi warga dusun. 

“Kami dari Perusahaan PT Rigunas Agri Utama, Kebun Bungo Tebo bersyukur apabila bantuan sarana air bersih dari perusahaan dapat bermanfaat bagi warga dusun," kata dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: