Ketua SMSI Provinsi Jambi Apresiasi Kinerja Dit Lantas Polda Jambi

Ketua SMSI Provinsi Jambi Apresiasi Kinerja Dit Lantas Polda Jambi

Penyerahan cinderamata dari Ketua SMSI Provinsi Jambi Mukhtadi Putra Nusa, pada Dirlantas Polda Jambi Kombes Pol Dhafi.-risza/jambi-independent.co.id-

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Sinergitas antara media dan Polri memang perlu terus dilakukan.

Hal ini sejalan dengan apa yang terjalin antara Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Provinsi Jambi, dengan Ditlantas Polda Jambi.

Dipimpin Ketua Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Provinsi Jambi Mukhtadi Putra Nusa didampingi Sekretaris dan para Wakil Ketua, SMSI Provinsi Jambi menyambangi Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Jambi, Senin 17 Juli 2023.

Kunjungan Pengurus SMSI Provinsi Jambi tersebut disambut langsung oleh Dir Lantas Polda Jambi Kombes Pol Dhafi di ruang kerjanya.  

BACA JUGA:Minggu Pertama Operasi Patuh 2023 Polda Jambi, Segini Penindakan Pelanggaran dan Laka Lantas

BACA JUGA:Viral! Mewahnya Pernikahan Anjing, Habiskan Biaya Rp200 Juta, Lengkap dengan Seserahan dan Prosesi Adat

Dalam kesempatan tersebut, Dir Lantas Polda Jambi Kombes Pol Dhafi mengucapkan terima kasih atas kunjungan dari Pengurus SMSI Provinsi Jambi yang menyempatkan diri bersilaturahmi ke Dit Lantas Polda Jambi.  

"Ini merupakan suatu kehormatan bisa dikunjungi oleh SMSI Provinsi Jambi," ungkapnya.  Dirinya turut mengucapkan terima kasih atas sinergisitas selama ini, terutama melalui pemberitaan-pemberitaan dari media, khususnya, media yang tergabung dalam SMSI Provinsi Jambi.

Selama ini kata dia, media sangat membantu dalam menginformasikan kepada masyarakat tentang kegiatan-kegiatan dari jajaran Ditlantas Polda Jambi

"Kerja sama ini semoga terus terjalin dalam memberikan informasi kepada masyarakat, " kata Kombes Dhafi.  

BACA JUGA:Zodiak yang Pas dengan Taurus, Bisa Menjadi Pasangan yang Ideal

BACA JUGA:2 Spesialis Curanmor di Merangin Diamankan Polisi

Sementara itu, Ketua SMSI Provinsi Jambi Mukhtadi Putra Nusa menyebutkan bahwa  SMSI terus berupaya untuk meningkatkan sinergisitas bersama Polda Jambi.

Ini agar bisa terus memberikan informasi kepada masyarakat serta menciptakan situasi Kamtibmas di Provinsi Jambi agar selalu kondusif.  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: