Nah Loh, Pelantikan Pejabat Pemkab Merangin Molor, Diduga Ada Tarik Ulur?

Nah Loh, Pelantikan Pejabat Pemkab Merangin Molor, Diduga Ada Tarik Ulur?

Pelantikan pejabat Merangin -Ist/jambi-independent.co.id -

BANGKO, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Pemkab Merangin resmi melantik pejabat eselon III dan IV, sedikitnya ada 45 pejabat di Pemerintahan Kabupaten Merangin yang dilantik wakil Bupati Merangin Nilwan Yahya Selasa 23 Mei 2023.

Menariknya undangan pelantikan yang dijadwalkan pukul 14.00 WIB tersebut molor dari jadwal undangan, bahkan pelantikan terlihat baru dimulai sekitar pukul 18.00 WIB menjelang Magrib.

Namun pada pelantikan tersebut terdapat beberapa kejadian menarik, dimana wakil Bupati Merangin Nilwan Yahya terlihat mondar-mandir dengan memanggil satu pejabat yang sudah memakai jas beberapa menit sebelum pelantikan.

Bahkan terlihat dari foto SK Bupati Merangin nomor 225/BKPSDMD/2023 tersebut terlihat satu nama yang dipanggil wabup tersebut di stabilo karena tidak jadi dilantik.

BACA JUGA:Waduh..!! Jembatan Kayu di Tanjab Timur Tiba Tiba Patah, Seorang Pengendara Motor Terjatuh ke Sungai

BACA JUGA:Seleksi Jalur Mandiri Universitas Jambi, Rektor Unja Jamin Tak Ada Kecurangan

Saat melantik puluhan pejabat itu Wakil Bupati Merangin nilwan Yahya dalam, menuturkan permintaan maaf karena pelantikan tersebut tidak sesuai jadwal yang sudah ditetapkan.

"Tadi beberapa kesalahan teknis, maka pelantikan dilakukan diawal magrib ini," ungkap Nilwan Yahya dalam sambutannya.

Dia berharap dengan dilantiknya pejabat Merangin tersebut dapat meningkatkan kinerja untuk membangun Kabupaten Merangin.

"Jabatan ini merupakan amanah, mari sama - sama kita bahu - membahu untuk memajukan kabupaten Merangin," singkat Nilwan.

BACA JUGA:Loker BUMN 2023, PT Pertamina Buka Lowongan Kerja untuk 20 Posisi, Cek Syarat dan Ketentuannya 

BACA JUGA:Oh Ternyata! Sidang Ketok Palu RAPBD Jambi Ungkap Ada Uang Rp 1 M Ngalir untuk Pemenangan Masnah-BBS

Sementara itu, sebelumnya Kepala BKPSDMD Merangin Ferdi Firdaus saat dikonfirmasi membenarkan terkait adanya pelantikan pejabat eselon III dan IV tersebut. 

"Iya ada pelantikan pejabat eselon III dan IV di rumah dinas bupati Merangin," kata Ferdi Firdaus. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: