Hore, Kuota Jamaah Haji Indonesia akan Ditambah Arab Saudi, Ini Penjelasan Menag Yaqut

Hore, Kuota Jamaah Haji Indonesia akan Ditambah Arab Saudi, Ini Penjelasan Menag Yaqut

Kementerian Agama menegaskan, jamaah haji Indonesia mendapat asuransi jiwa dan kecelaakan.-Pixabay/jambi-independent.co.id-Pixabay.com

Dikatakan Yaqut, untuk tambahan kuota petugas akan difokuskan dalam penguatan layanan jamaah lansia. 

Sebab lansia calon jamaah haji Indonesia cukup banyak tahun ini.

BACA JUGA:Kisah Cinta Zodiak, Taurus, Anda Dan Orang Yang Anda Cintai Akan Bersenang-Senang 

BACA JUGA:Zodiak Kamu Hari ini, Libra, Lebih Dari Satu Panggilan Bisa Datang Hari ini

Dari 203.320 kuota haji reguler, ada lebih 64 ribu calon haji yang masuk kategori lansia.

Diungkapkan Menag Yaqut, beragam persiapan layanan difokuskan untuk memberikan yang terbaik bagi jamaah, termasuk para jamaah lansia.

"Akan ada rekrutmen khusus untuk pengisian tambahan kuota petugas, dan ini difokuskan pada penguatan layanan lansia," ungkapnya.

Sementara itu diketahui kedatangan menang Yaqut ke Arab Saudi adalah, menemui Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi.

BACA JUGA:Soal Tawuran Kelompok Pemuda di Broni Kota Jambi, Ini Kata Camat Danau Sipin 

BACA JUGA:Sambut Usia Emas, Prodia Gelar Seminar Nasional di 50 Kota

Ini dalam rangka membahas persiapan penyelenggaraan ibadah haji, termasuk tambahan kuota.

"Di antara misi kunjungan saya ke Arab Saudi adalah mengecek langsung perkembangan persiapan layanan dan meminta tambahan kuota jamaah haji Indonesia dan petugas. Dua hal ini kita bahas bersama Menteri Tawfiq di Jeddah," katanya.

Adapun terkait tambahan kuota haji, Menag Yaqut berharap Menteri Tawfiq bisa menyampaikannya lebih awal. 

Sebab, butuh waktu persiapan dalam proses pengisian kuota jamaah, mulai dari penyiapan dokumen, paspor, pemvisaan, serta penyediaan layanan.

BACA JUGA:Distribusi Dokter Spesialis di Provinsi Jambi Tak Merata, Ini Penjelasan Kepala Dinas Kesehatan 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: fin.co.id