Jadi Angkatan Pertama, KPK Buka Penerimaan 50 CPNS Tenaga Keuangan, Kerjasama dengan Kemenkeu

Jadi Angkatan Pertama, KPK Buka Penerimaan 50 CPNS Tenaga Keuangan, Kerjasama dengan Kemenkeu

KPK rekrut 50 CPNS untuk tenaga keuangan-Foto : gedung KPK-Dok disway.id

 Setelah dinyatakan resmi bergabung dengan KPK, ke-50 CPNS ini masih harus menjalani beberapa tahapan pelatihan. Seperti tahap induksi pada 6-17 Februari 2023 hingga latihan dasar CPNS. Hal ini dimaksudkan agar mereka mampu memahami visi-misi, struktur organisasi, nilai-nilai dan budaya, alur kerja dan tupoksi unit kerja, hingga sistem operasional organisasi KPK.

“Jika lancar, nantinya akan diangkat sebagai PNS pada 1 Februari 2024,” tandas Zuraida. 

BACA JUGA:Kebakaran Pondok Pesantren Diniyah Al-Azhar Bungo, Asrama Putri Ludes

BACA JUGA:Sebelum Bertemu Airlangga, Surya Paloh Diam-diam Sudah Bertemu AHY

Dalam momen pengarahan dan serah terima penugasan CPNS tersebut di Gedung Juang KPK, hadir Wakil Ketua Nurul Ghufron, Deputi Bidang Koordinasi dan Supervisi Didik Agung Widjanarko, Deputi Bidang Pendidikan dan Peran Serta Masyarakat Wawan Wardiana, Deputi Penindakan dan Eksekusi KPK Karyoto, serta Kepala Biro SDM Zuraida Retno Pamungkas.

 “Selamat datang, selamat bergabung dengan kami pejuang-pejuang Indonesia. Semangat, 50 orang ini merupakan darah segar bagi KPK,” kata Nurul Ghufron dalam sambutannya. *

 

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: jpnn.com