Heboh, Penemuan Mayat Laki-laki di Dusun Air Gemuruh Kabupaten Bungo

Heboh, Penemuan Mayat Laki-laki di Dusun Air Gemuruh Kabupaten Bungo

Heboh penemuan mayat di Kabupaten Bungo-Foto : Ima-Jambi-independent.co.id

MUARA BUNGO, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Sesosok mayat pria ditemukan warga di genangan air bekas dompeng yang beralamat di  Air gemuruh Rt.02 Kec.Bathin III Kabupaten Bungo, Senin 16 Januari 2023.

Mayat yang ada di lobang bekas dompeng air gemuruh Kabupaten Bungo itu ditemukan sekira pukul 13.30 WIB.

Sontak saja hal ini menghebohkan warga sekitar. Warga terlihat ramai memadati area penemuan mayat tersebut. Mayat yang belum diketahui identitasnya itupun langsung dievakuasi.

Penemuan mayat tersebut berawal dari aroma tak sedap yang tercium oleh dua warga yang sedang pergi ke kebun. 

BACA JUGA:Paling Banyak Diderita Masyarakat Indonesia, Ini 3 Cara Menurunkan Penyakit Tekanan Darah Tinggi

BACA JUGA:Meski Debit Air Sungai Batanghari Stabil, BPBD Tebo Imbau Warga Tetap Waspada

Awalnya sekira pukul 13.30 WIB,  Hambali dan Markijan, dua warga penemu mayat tersebut pergi ke kebun yang beralamat di  Air gemuruh Rt.02 Kec.Bathin III Kabupaten Bungo.

Setelah sampai di Kebun Milik Markijan tersebut, Hambali mencium bau busuk di dalam lobang bekas  dompeng. Kemudian Hambali pergi mencari sumber bau busuk tersebut.

Ternyata dirinya melihat sumber bau tak sedap tersebut berasal dari  binatang Biawak yang sedang memakan bangkai. 

Selanjut nya Hambali memanggil  Markijan. Kedua lalu mengecek bangkai yang dimakan oleh Biawak tersebut. Setelah dicek, bangkai tersebut adalah bangkai manusia.

BACA JUGA:Terbaru...!! Kini Ada Pelayanan Obat Kronis hingga Pencangkokan Organ dari BPJS di Rumah Sakit

BACA JUGA:JPU Sebut Kuat Ma'aruf Tahu Perselingkuhan Putri Candrawathi dan Brigadir Yosua

Setelah mengetahui kejadian tersebut,  Hambali melapor ke Ketua RT dan Datuk Rio Desa Air Gemuruh. Terkait penemuan mayat tersebut, mereka juga melaporkan ke pihak kepolisian.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: