Kabupaten Tebo Mekarkan 15 Desa, Gubernur Jambi Al Haris: Terbanyak, Harus Jadi Dicontoh

Kabupaten Tebo Mekarkan 15 Desa, Gubernur Jambi Al Haris: Terbanyak, Harus Jadi Dicontoh

Pemekaran di wilayah Tebo-Ist/jambi-independent -

MUARATEBO, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Gubernur Jambi, Al Haris mengatakan bahwa dirinya selalu mengingatkan Penjabat (PJ) Bupati Tebo, Aspan untuk serius dalam bekerja selama menjabat PJ Bupati Tebo.

Hal tersebut disampaikan dalam sambutannya saat meresmikan pemekaran 15 desa di Kabupaten yang dilaksanakan Jumat 23 Desember 2022 lalu, di halaman kantor Camat Rimbo Bujang.

"Saya selalu ingatkan kepada PJ Bupati Tebo untuk bekerjalah serius dan sungguh-sungguh selama menjabat PJ Bupati Tebo, saya sampaikan, abang adalah putra Tebo, bekerjalah sebaik mungkin dengan amanah yang diberikan kepada abang. Buatlah sejarah untuk kabupaten Tebo selama kepemimpinan abang," ujar Al Haris dalam sambutannya.

Dikatakannya lagi hal tersebut selalu diingatkannya, karena tidak semua orang mendapatkan kesempatan yang sama untuk menjadi seorang pemimpin.

BACA JUGA:BREAKING NEWS: Si Jago Merah Amuk Pemukiman Warga di Kelurahan Patunas Kualatungkal 

BACA JUGA:Biar Tetap Bugar, Polda Jambi Turunkan Tim Kesehatan untuk Cek Kesehatan Personel Operasi Lilin

"Tidak semua orang diberi kesempatan seperti kita menjadi seorang pemimpin, dan nantinya pasti akan dipertanggungjawabkan di akhirat nanti, sekarang ini persaingan menjadi PJ keras, dari seluruh provinsi yang Gubernurnya mengusulkan PJ Bupati, tidak semuanya diakomodir. Alhamdulillah Jambi ketiga PJ yang diusulkan diakomodir semua," lanjutnya lagi.

Al Haris juga memuji Kabupaten Tebo yang mampu memekarkan 15 desanya, ini yang harus dicontoh daerah lain di Provinsi Jambi

"Untuk pemekaran desa di Provinsi Jambi, Kabupaten Tebo yang terbanyak, 15 desa, dengan dipermudahnya jalan pemekaran desa ini semoga pertanda Kabupaten Tebo akan menjadi Kabupaten yang maju nantinya," tutup Al Haris.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: