30 BUMN Buka Lowongan Pekerjaan dengan 890 Posisi, Ini Tata Cara Mendaftar Rekrutmen Bersama BUMN 2022

30 BUMN Buka Lowongan Pekerjaan dengan 890 Posisi, Ini Tata Cara Mendaftar Rekrutmen Bersama BUMN 2022

Rekrutmen BUMN 2022--

JAKARTA, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Anda yang saat ini sedang mencari pekerjaan, ini kesempatan untuk mendapatkan posisi pekerjaan bagus di BUMN.

Sebab, BUMN atau badan usaha milik negara membuka rekrutmen besar-besaran yang dimulai pada 1 Desember 2022. 

Lowongan pekerjaan ini terbuka lebar bagi Anda yang ingin mendapatkan posisi yang baik di BUMN.

Betapa tidak, kesempatan yang sangat jarang terjadi ini harus dimanfaatkan sebaik mungkin.

BACA JUGA:Jepang Perkasa, Jerman Harus Pulang Kampung di Klasemen Group E Piala Dunia 2022

BACA JUGA:Update Besaran Iuran BPJS Kesehatan Terbaru Desember 2022 untuk Kelas I, II dan III

Sebab, rekrutmen BUMN 2022 ini akan tersedia sebanyak 890 posisi di lebih dari 30 BUMN yang ada di Indonesia. 

Rekrutmen BUMN 2022 ini merupakan upaya BUMN untuk terus membuka lapangan kerja dan mengurangi angka pengangguran. 

Rekrutmen BUMN 2022 ini diprioritaskan bagi yang memiliki ijazah Diploma, S1 dan S2. 

"Bagi kalian yang kemarin sudah mengikuti RBB batch 1 dan masih belum berhasil silakan coba lagi! Buat kalian yang baru pertama kali ikut, siapkan diri kalian sebaik mungkin," tulis keterangan resmi BUMN. 

BACA JUGA:Meksiko Akhiri Kerjasama dengan Pelatih Setelah Gagal Masuk 16 Besar Piala Dunia 2022

BACA JUGA:Cara Membuat Cookies Donut’s dan Chocolate Chips Cookies, Resep Kue Kering untuk Natal

Dikatakan bahwa seluruh tahapan pendaftaran tidak dipungut biaya. BUMN juga mengimbau agar hati-hati dengan lowongan kerja atas nama BUMN. 

"Seluruh tahapan Program RBB 2022 Batch 2 ini BEBAS BIAYA. Hati-hati penipuan dan Hoax yang mengatasnamakan Kementerian BUMN dan Forum Human Capital Indonesia (FHCI) tidak bertanggung jawab atas segala kerugian yang ditimbulkan akibat penipuan tersebut" katanya. 

Untuk link pendaftaran dan info persyaratan, calon peserta tes bisa langsung klik: LINK REKRUTMEN BUMN. 

Tata cara melamar: 

1. Pelamar mendaftar melalui situs resmi: https://rekrutmenbersama.fhcibumn.id dengan mengikuti petunjuk pendaftaran. Tidak ada jalur lain yang digunakan untuk pengiriman lamaran.

BACA JUGA:Bulan November, Inflasi Provinsi Jambi Turun ke Angka 6,04 Persen

BACA JUGA:Operasi Gabungan PETI di Aliran Sungai Penetai, Kabupaten Kerinci Bocor Lagi

2. Pelamar wajib memiliki alamat e-mail pribadi dan nomor telepon seluler yang masih aktif untuk dapat mengikuti proses seleksi. Pelamar dilarang menggunakan alamat e-mail milik orang lain/kantor dalam proses pendaftaran.

3. Tidak ada layanan untuk perubahan/koreksi seluruh data-data serta dokumen yang telah dikirim oleh pelamar.

4. Untuk memudahkan registrasi online, persiapkan terlebih dahulu beberapa dokumen ini.

Foto Profil. KTP.  Ijazah/Surat Keterangan Lulus.  Transkrip Nilai. 

BACA JUGA:PT Kimia Farma Buka Lowongan untuk Tamatan SMA, D3 hingga Apoteker dan S1

BACA JUGA:Wow.. Indonesia akan Uji Coba Mobil Terbang di IKN

SKCK. Dokumen lainnya (Sertifikat Pelatihan, Bahasa Inggris, dll, jka Ada. 

Surat Rekomendasi. Template surat rekomendasi pernah bekerja hanya sebagai referensi. 

Setiap dokumen yang terdiri lebih dari 1 (seperti ijazah untuk 2 pendidikan), wajib untuk disatukan dalam 1 file dokumen. Informasi lengkap klik di SINI. (Afdal Namakule/fin.co.id)

Artikel ini juga tayang di fin.co.id
Dengan judul berikut tata cara mendaftar rekrutmen bersama bumn 2022 seleksi administrasi hanya 7 hari

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: fin.co.id