Bukan Hanya Kurang Tidur, Ternyata ini Penyebab Kantung Mata yang Menghitam

Bukan Hanya Kurang Tidur, Ternyata ini Penyebab Kantung Mata yang Menghitam

Ilustrasi Kantung Mata-master1305-Capture Freepik

JAKARTA, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Apabila kantung mata muncul, orang seringkali mengaitkannya dengan faktor kurang tidur atau begadang, namun ternyata tidak hanya kurang tidur yang dapat menjadi faktor pemicu munculnya kantung mata.

Kantung mata dapat muncul karena kondisi medis tertentu, gaya hidup yang dijalani, bahkan juga karena kondisi genetik. 

Kantung mata biasa bukan hal yang harus dicemaskan, namun itu dapat mengurangi penampilan seseorang karena kantung mata membuat wajah menjadi terlihat kelelahan dan tidak segar.

Penyebab Kantung Mata Menghitam:

BACA JUGA:Tips Cepat untuk Atasi Kesemutan, Diantaranya Lakukan Peregangan

1. Stres

Stres dapat menyebabkan meningkatnya tanda penuaan pada kulit, elestisitas kulit yang berkurang, dan juga pigmentasi yang tidak merata.

Stres dapat melemahkan kulit dan jaringan tubuh sehingga ketika jaringan tubuh termasuk mata melemah kantung mata dapat terlihat lebih jelas.

2. Penuaan

Semakin bertambahnya usia seseorang maka kulit semakin tipis. 

Bisa jadi ada penurunan tingkat lemak dan kolagen yang biasanya menjaga elastisitas kulit.

Proses penuaan terjadi secara perlahan, dengan menyadari sedari dini tentang penuaan maka permasalahan kulit termasuk kantung mata dapat diminimkan risikonya.

BACA JUGA:Kembali Anjlok, Harga Minyak Dunia Turun saat Negara G7 Berencana Beri Sanksi ke Rusia

3. Dehidrasi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: