Viral Taruna Kemenhub Adu Jotos, Netizen Sebut Memalukan Institusi

Viral Taruna Kemenhub Adu Jotos, Netizen Sebut Memalukan Institusi

Viral taruna Kemenhub adu jotos-Ist/jambi-independent -

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Video yang menunjukkan taruna Kemenhub berkelahi di Monas, Jakarta, beredar secara viral di media sosial (medsos).

Banyak netizen menyayangkan aksi taruna Kementerian Perhubungan tawuran tersebut.

Para warganet bahkan menyebut aksi itu tidak terpuji dan memalukan institusi.

Para taruna tersebut adu jotos. Beberapa di antaranya menendang taruna yang sudah terjatuh.

BACA JUGA:Jambi Juara 1 Nasional Yamaha Fazzio Youth Project Tahun 2022 

BACA JUGA:Edukasi Safety Riding yang Menyenangkan bersama Honda Sinsen

Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Komarudin menyebut terjadi karena salah paham.

Komarudin mengatakan pihaknya akan memproses apabila ada laporan yang masuk.

“Namun, sejauh ini mereka sudah selesaikan di internal mereka," ucap Komarudin, seperti dikutip dari GenPi.co.

Dia menjelaskan pada saat itu para taruna hendak kembali ke bus setelah mengikuti sebuah kegiatan.

BACA JUGA:Jasa Raharja Muara Bungo Bersama Radio Gema Bungo, Infokan Hak Santunan Korban Kecelakaan Lalu Lintas

BACA JUGA:Ratusan Kendaraan Listrik Korlantas Polri Amankan KTT G20 Bali

Perselisihan terjadi ketika ada senggolan terhadap taruna yang membawa alat drum band.

"Keributan antartaruna miskomunikasi dan sedang diselesaikan di internal mereka," kata Komarudin, Rabu 26 Oktober 2022.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: genpi.co