Truk Batu Bara Rusak, Turut Jadi Alasan Kemacetan di Paal X

Truk Batu Bara Rusak, Turut Jadi Alasan Kemacetan di Paal X

Truk Batu Bara Rusak Jadi Alasan Kemacetan di Paal X--

JAMBI, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Kemacetan tak terelakkan di Jalan Lingkar Barat, Paal X, Kecamatan Kotabaru, Selasa 30 Agustus 2022.

Kemacetan ini terjadi lantaran aktivitas truk angkutan truk batu bara yang ramai di malam hari.

Kepadatan truk batubara terjadi hampir setiap malam. Hal ini seperti yang terjadi di simpang empat Paal X, Kecamatan Kotabaru, khususnya di malam hari. 

Pantauan langsung di lokasi pada Selasa 30 Agustus pada pukul 21:00 kendaraan terpantau ramai merayap.

BACA JUGA:Keluhkan Truk Batu Bara di Paal X, Warga: Sering Macet dan Was-Was

BACA JUGA: Sebelum Ditembak, Brigadir J Sempat Berlutut Minta Ampun

Puncak kepadatan truk batu bara biasanya terjadi kisaran pukul 01:00 sampai pukul 03:00 WIB.

Tak jarang dari padatanya kendaraan, kerap menimbulkan kemacetan panjang apabila terjadi kerusakan pada salah satu truk batu bara. 

"Ya memang setiap malam kendaraan batu bara banyak melintas di jalan ini, puncaknya terjadi di tengah malam," kata Ridwan, salah satu warga sekitar. 

Menurutnya, hal seperti ini memang kerap terjadi, sehingga menurutnya, hal seperti ini sudah biasa.

BACA JUGA:Isu Kenaikan Harga BBM, Warga Sebut Kenapa Tidak Proyek IKN Saja yang Ditunda

BACA JUGA:Penanganan Stunting di Tanjab Timur, Wabup Robby: Butuh Peran Serta Lintas Sektor  

Terpantau beberapa polisi turut mengatur lalu lintas dan memberikan pengarahan kepada pengendara truk batu bara. 

"Udah biasa lah, memang tiap malam Lewat terus, tapi kalau kemacetan jarang lah, paling seminggu sekali, " ujarnya.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: