Sindiran Keras untuk Para Menteri, Alif Kamal: Lebih Baik Mundur Jika Nyapres

Sindiran Keras untuk Para Menteri, Alif Kamal: Lebih Baik Mundur Jika Nyapres

Wakil Ketua Umum DPP PRIMA Alif Kamal.-ist-https://sumeks.co/

JAKARTA, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Partai Rakyat Adil Makmur (PRIMA) meminta para menteri yang akan maju sebagai Capres maupun cawapres pada Pilpres 2024 untuk mengundurkan diri.

“Sebaiknya menteri yang akan maju jadi capres mengundurkan diri agar kinerja kabinet Jokowi – Maruf Amin tidak terganggu,” ungkap Wakil Ketua Umum DPP PRIMA Alif Kamal dalam keterangannya di Jakarta, Selasa 17 Mei 2022 lalu.

Menurut Alif Kamal, seperti dikutip pada Sumkes.co, ritme kerja kementerian dipastikan terganggu oleh manuver politik para menteri yang berkeinginan maju dalam pilpres.

Jika hal itu dibiarkan terus-menerus maka publik akan merasa kebingungan menilai kinerja para menteri tersebut.

BACA JUGA:Ngaku Simpati ke Ridwan Kamil, DPP PAN Siap Mendukung Dibursa Pilpres 2024

BACA JUGA:Parah, Bukannya Taubat Pria Ini Malah Sodomi Anak

Sebab, kata dia, aroma politik 2024 sudah makin dekat, kinerja kementerian akan terganggu karena sibuk dengan urusan kampanye Pilpres.

“Publik akan susah menilai mana kerja kementerian dan mana kerja untuk kepentingan politik capres 2024,” ujarnya. 

Apa lagi, lanjut Alif, Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Maruf Amin sudah mengingatkan agar para menteri fokus menjalankan tugas kementeriannya masing-masing.  Presiden dan Wakil Presiden sudah merasa terganggu dengan manuver-manuver tersebut.

“Presiden dan Wapres pun sudah merasa terganggu dengan manuver beberapa menteri yang akan maju sebagai capres. Keduanya sudah mengingatkan agar para menteri fokus menjalankan tugas masing-masing,” kata Alif. 

BACA JUGA:Gagal Perkosa, Ayah Tiri Ini Buat Luka Bibir Sang Anak

BACA JUGA:Ada yang Minat? WNA Tajir Cari Istri, Alasannya Bikin Menohok

Alif menegaskan para menteri yang akan maju dalam Pilpres 2024 jangan sedikit pun memiliki keraguan akan kehilangan momentum jika mengundurkan diri dari kabinet.

“Yakinkan saja mesin politik terutama partai politik yang berhak mengusung capres akan memilih Anda. Kalau mesin politik Anda kuat dan diterima masyarakat, pasti akan menang,” pungkas Alif Kamal. (*/zen)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: https://sumeks.co/