Tunggu Persetujuan Bupati

Tunggu Persetujuan Bupati

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID, KERINCI - Sampai saat ini, Kabupaten Kerinci masih belum memastikan apakah akan menerima CPNS atau tidak. Karena Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kerinci masih menunggu persetujuan BKN, dan persetujuan bupati Kerinci. Sebab, ini berkaitan dengan anggaran Dana PPPK yang dilimpahkan ke Pemerintah Daerah. 

Kepala BKPSDM Kerinci melalui Affan, Kabid Pensiun, Kepangkatan, Mutasi dan Pengadaan BKPSDM Kerinci mengatakan, sampai saat ini belum ada kepastian dibatalkan atau tidak.

"Belum ada info sampai saat ini, masih menunggu keputusan dari BKN," ungkapnya.

Affan menyebutkan, saat ini BKPSDM Kerinci masih menunggu persetujuan Bupati Kerinci, karena terkait dengan anggaran dana untuk PPPK.

"Kita masih menunggu persetujuan Bupati," jelasnya.

Untuk diketahui, bahwa rencana pengumuman CPNS Kerinci pada 31 Mei lalu harus ditunda. Hingga hari ini, belum ada kepastian lebih lanjut. Tahun 2021 ini, Kerinci akan menerima 1.171 orang CPNS untuk berbagai formasi. Dari 1.171 formasi tersebut, terdapat formasi guru dan tenaga teknis.

"Dari 1171 formasi yang akan diterima, terdiri dari 1.033 untuk PPPK, CPNS umum 138 orang. PPPK yang diusulkan ke Menpan sebanyak 1.221, namun yang disetujui 1.033 orang," paparnya.
Sebelumnya, diketahui PPPK ini semua berada di bawah Dinas Pendidikan, karena semuanya adalah tenaga guru. BKPSDMD hanya mengumumkan formasi dan pengurusan NIP.
Selain PPPK juga ada penerimaan formasi umum, terdiri dari tenaga kesehatan sebanyak 41 formasi dan teknis 97 formasi. Untuk tenaga teknis diantaranya yang akan diterima adalah administrasi, akuntansi, ekonomi, dan beberapa formasi lainnya.

"Semua sarjana strata satu, untuk tamatan SLTA tidak ada tahun ini," terangnya. (sap/enn) 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: