Siapkan Tempat Evakuasi

Siapkan Tempat Evakuasi

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID, KOTA JAMBI, JAMBI – Untuk antisipasi adanya bencana banjir, akibat musim penghujan di bulan Desember ini, Pemerintah Kecamatan Danausipin telah menyiapkan tempat evakuasi. Ini langkah mitigasi bencana yang dilakukan pihak kecamatan. Mengingat, wilayah tersebut kerap menjadi langganan banjir.

Camat Danausipin, Rizalul Fikri mengatakan, di wilayahnya, Kelurahan Legok merupakan langganan banjir. Kawasan tersebut dekat dengan aliran Sungai Batanghari. Rumah-rumah warga pun banyak bangunan panggung.

“Untuk titik-titik kemungkinan terjadinya bencana banjir, lebih ke wilayah Legok. Insya Allah sudah menyiapkan tempat evakuasi,” ujarnya, Selasa (7/12).

Beberapa tempat evakuasi, di antaranya kata dia, di SDN 26 Kota Jambi, di Rest Area Danausipin dan Jembatan Pelangi.

“Di sana sudah disiapkan. Namun tentunya kita berharap, tidak terjadi bencana yang mengharuskan evakuasi. Tapi, antisipasi tetap kita lakukan,” bebernya.

Hal ini juga, lanjut ia, atas arahan Wali Kota Jambi, Syarif Fasha. Saat apel kedisiplinan pada Senin (6/12) kemarin, dirinya meminta para camat dan kepala OPD untuk memitigasi bencana.

“Berdasarkan laporan yang saya terima dari BMKG, Desember ini masih musim penghujan. Bahkan di daerah-daerah lain, sudah ada banjir rob. Di Kualatungkal juga. Jadi, kita di kota juga harus mulai mitigasi. Karena bisa juga terjadi di kota, mengingat kita berada di pinggir sungai, apalagi kalau dengan curah hujan tinggi,” sampainya.

Wali kota dua periode ini meminta kepada Kepala Puskesmas, Kepala Dinsos, Kepala Dinas Damkar, Kepala Dinas Perhubungan dan Satpol PP untuk dapat melayani dan mengakomodir masyarakat dengan baik, melalui antisipasi yang dibentuk. (tav/enn) 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: