Pembelajaran Semester Genap Dimulai, SMKN 4 Beri Waktu Siswa Tuntaskan Nilai

Pembelajaran Semester Genap Dimulai, SMKN 4 Beri Waktu Siswa Tuntaskan Nilai

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID, Kota Jambi, Jambi - Semester genap tahun ajaran 2021/2022 telah dimulai, Senin (3/1). Para siswa di SMKN 4 Kota Jambi pun terlihat masuk sekolah dengan sistem shift.

Mereka akan menuntaskan nilai yang belum mencukupi. Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan SMKN 4 Kota Jambi, Sulbani mengatakan, setelah pembagian rapor, memang masih ada nilai siswa yang belum mencukupi standar.

Maka selama seminggu ke depan, wali kelas memberikan waktu kepada siswa untuk menuntaskan nilai tersebut.

"Ada siswa kita yang belum tuntas lebih dari satu pelajaran. Jadi kita beri waktu seminggu," ujarnya, Senin (3/1).

Salbani mengatakan, selama nilai belum tuntas, pihaknya belum mencetak rapor untuk siswa. Namun, para siswa tetap menerima nilai mereka yang sudah dicetak oleh sekolah.

"Kita akan cetak rapor siswa kalau sudah tuntas semua," katanya.

Menurutnya, penuntasan nilai ini bukan lantaran guru ingin mempersulit atau menghambat siswa. Namun, untuk siswa yang belum tuntas, kata dia memang harus dituntaskan agar tak bermasalah di kemudian hari saat ujian akhir.(tav)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: