Polda Jambi Kirim 3,2 Ton Sembako untuk Korban Banjir di Bungo

Polda Jambi Kirim 3,2 Ton Sembako untuk Korban Banjir di Bungo

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID, Muarabungo, Jambi - Bencana banjir di Kabupaten Bungo, tak luput dari perhatian Polda Jambi. Untuk itu, hari ini (3/12) Polda Jambi mengirim bantuan sembako sebanyak 3,2 ton, ke Kabupaten Bungo.

Kapolda Jambi Irjen Pol A Rachmad Wibowo, mengatakan tim dapur lapangan, yang terdiri dari personel Brimob Polda Jambi juga dikirim sebanyak 10 orang.

"1,5 ton bahan makanan sudah dikirim dengan menggunakan pesawat Cassa Polri," kata jenderal bintang dua itu.

Selain itu kata Kapolda Jambi, peralatan dapur makanan lapangan yang dikirim ini bisa memasak sampai 1.000 porsi.

Semoga meringankan beban saudara kita di Bungo," kata Rachmad. (rib)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: