JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID, JAKARTA - Memiliki buah hati adalah dambaan setiap pasangan suami istri (Pasutri). Namun terkadang, hingga usia perkawinan telah menyentuh waktu yang cukup lama, pasutri tak kunjung memiliki buah hati.
Berbagai faktor bisa jadi penyebab, mulai dari faktor kesehatan masing-masing hingga waktu. Selain itu, seks yang berkualitas juga berpengaruh dalam kelancaran menghasilkan buah hati.
Dikutip dari Healthy Women, berikut 4 tips untuk membantu Anda dan pasangan memaksimalkan kehidupan seks agar segera mendapatkan momongan.
1. Mengetahui masa subur
Bagi Anda yang sedang merencanakan kehamilan pastinya Anda harus mengetahui kapan masa subur dan tidak subur. Masa subur wanita (ovulasi) adalah saat menstruasi terjadi, maka sel telur (ovum) wanita akan mulai tumbuh dan berkembang di dalam rahim. Saat ovum sudah matang, rahim akan melepaskan ovum.
Menghitung kapan Anda akan berovulasi bisa jadi rumit, karena bervariasi tergantung pada berapa lama siklus menstruasi Anda dan apakah itu sama setiap bulannya atau tidak. Aturan praktis yang baik adalah mencari tahu tanggal perkiraan periode berikutnya, lalu kurangi 14 hari. Atau coba gunakan kalkulator kesuburan online gratis.
2. Berhubungan seks secara rutin
Meskipun ovulasi itu penting, namun Anda tidak harus membatasi seks hanya untuk masa subur saja. Idealnya, berhubungan seks setiap beberapa hari sepanjang bulan bisa membuat Anda lebih mungkin untuk mendapatkan kesuburan dan segera menghasilkan momongan. Pada dasarnya, berhubungan seks bisa dilakukan sesering yang Anda mau, dan lebih memperhatikan hari-hari saat Anda paling subur.
3. Tentukan posisi seks yang baik
Tidak ada bukti ilmiah yang mengatakan bahwa satu posisi seks lebih mungkin untuk membuat Anda hamil daripada melakukan semua jenis posisi. Namun, Anda dapat membantu meningkatkan peluang kehamilan dengan memastikan bahwa beberapa kondisi terpenuhi.
Pertama, jika Anda ingin sperma pasangan lebih dekat dengan leher rahim, itu artinya Anda membutuhkan penetrasi yang dalam. Penelitian telah menemukan bahwa gaya misionaris dan doggy style memungkinkan penis mencapai ceruk di depan dan belakang serviks.
Kedua, jika Anda ingin membuat sperma pasangan mencapai sel telur, itu berarti mereka tidak harus melawan gravitasi. Untuk itu, hindari posisi seperti woman on top dan posisi berdiri. Setelah berhubungan seks, mungkin bermanfaat untuk tetap berbaring hingga 30 menit sehingga tidak ada ejakulasi yang keluar.
4. Tak perlu khawatir soal orgasme
Jangan merasa khawatir atau tertekan jika Anda lebih dulu orgasme sebelum pasangan berhasil melakukannya, tetapi Anda jelas harus berusaha mencapainya untuk kesenangan belaka. Bersenang-senang dan merasa baik akan membuat seks lebih baik juga, dan pembuahan lebih mudah.(fin)
4 Tips Memaksimalkan Hubungan Seks Agar Pasutri Cepat Punya Momongan
Jumat 04-02-2022,10:22 WIB
Kategori :