Bukan Sekadar Ikut, Tim Basket Putri SMA Titian Teras Pasang Target Final DBL Jambi 2026

Kamis 29-01-2026,05:04 WIB
Reporter : Andin
Editor : Risza S Bassar

“Strategi-strategi sudah kami berikan kepada anak-anak. Tinggal bagaimana mereka fokus dan menjalankannya di lapangan,” kata Yohan.

Ia juga menegaskan bahwa persaingan DBL Jambi kini semakin ketat seiring pesatnya perkembangan basket pelajar di daerah.

“Semua lawan itu sama. Basket Jambi sekarang sudah berkembang, jadi enggak bisa meremehkan siapa pun,” tegasnya.

Dengan mengusung motto No Mercy, Yohan berharap tim basket SMA Negeri Titian Teras tampil tanpa ragu dan menjadikan kemenangan sebagai tujuan utama.

BACA JUGA:Bukan Sekadar Menang! Filosofi Tim Basket SMA Sinar Bijaksana Guang Ming Jambi Ini Bikin Merinding

“Pesan saya, tetap fokus dan percaya dengan strategi. Menang itu tujuan utamanya,” tutup Yohan.

Dengan persiapan matang, strategi yang jelas, serta dukungan penuh dari sekolah dan suporter, tim basket putri SMA Titian Teras Jambi optimistis mampu melangkah jauh dan mewujudkan target final Honda DBL with Kopi Good Day 2026 Jambi.

Kategori :