Banyak pelaku usaha kecil yang terbantu dengan program ini, mendapatkan modal untuk memperluas usaha mereka dan meningkatkan kesejahteraan ekonomi lokal.
Tak hanya itu, layanan digital BRImo memudahkan nasabah melakukan transaksi kapan saja dan di mana saja melalui ponsel.
"Fasilitas ini memungkinkan warga Muratara untuk mengakses layanan perbankan secara modern, tanpa perlu datang langsung ke bank," jelasnya.
Sementara itu Anang salah satu ASN di lingkungan Pemda Muratara menuturkan, Program tabungan Simpedes juga menjadi daya tarik tersendiri bagi nasabah bank BRI.
Program ini memberikan kesempatan bagi nasabah untuk mendapatkan hadiah menarik melalui undian tahunan, mendorong masyarakat untuk aktif menabung dan merencanakan masa depan finansial mereka dengan lebih baik.
"Dengan berbagai keuntungan tersebut, BRI tidak hanya menjadi bank tempat menyimpan uang, tetapi juga mitra dalam memajukan ekonomi dan memberikan solusi keuangan yang dapat diandalkan oleh masyarakat Muratara," tutupnya.