JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Video viral diunggah akun Instagram @infojambi.id memperlihatkan aksi bullying yang dilakukan sejumlah remaja terhadap seorang korban yang tak berdaya.
Jagat media sosial kembali diguncang dengan viralnya sebuah video yang memperlihatkan aksi bullying terhadap seorang remaja di Jambi.
Video ini diunggah oleh akun Instagram @infojambi.id, dan sejak saat itu menuai kecaman keras dari netizen.
Dalam video berdurasi singkat tersebut, terlihat sekelompok remaja berbaju hitam yang melakukan tindakan kekerasan terhadap seorang remaja.
BACA JUGA:Jafrul Ajak Masyarakat Depati Tujuh Menangkan Deri-Aswanto
BACA JUGA:Ini Pesan Kapolda Jambi di Hari Jadi ke-76 Polwan RI
Korban yang terlihat ketakutan dipaksa duduk di sudut sambil dipegang oleh salah satu pelaku.
Tidak hanya itu, pelaku lain tampak mem-bully korban dengan memegang rokok dan memukulinya.
Korban yang menangis karena dipukul di bagian kepala dan dahinya disundut rokok itu, juga disiram dengan air minuman oleh pelaku yang seakan merasa menang dan bersalah.
Sementara tindakan keji ini direkam oleh rekan-rekan pelaku.
Kecaman dari Netizen
Video ini langsung mendapat reaksi keras dari netizen. Komentar pedas menghujani unggahan tersebut, menuntut agar pelaku segera ditangkap dan diproses hukum.
BACA JUGA:SPS Gelar Dialog Media: Refleksi 25 Tahun Pasca Perpres Publisher Rights dan HUT SPS ke-78
Banyak netizen yang menyuarakan ketidaksetujuannya atas perilaku bullying dan mendesak agar kasus ini diselesaikan secara tegas tanpa ada jalur damai.