Dansatgas TMMD ke-121 Kodim 0415/Jambi Lepas Ribuan Masyarakat yang Ikuti Jalan Sehat

Senin 19-08-2024,12:13 WIB
Reporter : Gita Savana
Editor : Gita Savana

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Dansatgas TMMD ke 121 Komandan Kodim (Dandim) 0415/Jambi, Letkol Inf Yoga Cahya Prasetya, melepas ribuan masyarakat yang mengikuti jalan sehat dalam rangka HUT RI ke 79 di Desa Suka Maju, Kecamatan Mestong, Kabupaten Muaro Jambi, Minggu (18/8/2024).

Jalan sehat tersebut dimulai dari titik nol pembukaan jalan TMMD ke 121 Kodim 0415/Jambi, dan berakhir di Kantor Desa Suka Maju.

Terpantau, animo masyarakat baik lansia, pemuda maupun anak-anak sangat antusias dalam mengikuti jalan sehat tersebut.

Dansatgas TMMD ke 121 Kodim 0415/Jambi, Letkol Inf Yoga Cahya Prasetya, mengatakan, jalan sehat ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan HUT RI ke 79 dan bertepatan dengan program TMMD ke 121 Kodim 0415 Jambi.

BACA JUGA:Mantap Maju Pilwako Jambi 2024, Pasangan H Abdul Rahman-Guntur Sudah Dapat Dukungan 17 Kursi

BACA JUGA:Wakapolda Jambi Buka Lat Pra Ops Mantap Praja Siginjai 2024

Pihaknya bersyukur, antusias masyarakat sangat ramai dalam kegiatan jalan sehat tersebut.

"Kita bersyukur masyarakat sangat antusias," ujarnya, Minggu (18/8/2024).

Dijelaskannya juga, jalan santai tersebut juga merupakan ajang silaturahim untuk masyarakat, khususnya masyarakat Desa Suka Maju.

"Di sini masyarakatnya sangat kompak. Ini juga merupakan ajang silaturahim," tutupnya.

 

Tags :
Kategori :

Terkait