Satgas TMMD ke-121 Kodim 0415/Jambi Beri Kenang-kenangan Topi Rimba kepada Anak-anak

Sabtu 17-08-2024,11:53 WIB
Reporter : Gita Savana
Editor : Gita Savana

JAMBI-IDEPENDENT.CO.ID - Satgas TMMD ke 121 Kodim 0415/Jambi, memberikan kenang-kenangan berupa topi rimba kepada anak-anak di Desa, Suka Maju, Kecamatan Mestong, Kabupaten Muaro Jambi, 

Hadiah kecil berupa topi rimba yang diberikan Pratu Fadli tersebut sebagai tanda mata dan kenang-kenangan dari Satgas TMMD. 

Selain itu juga bentuk ucapan terima kasih karena selama ini telah diterima dengan hangat dan dianggap sebagai bagian dari Desa Suka Maju oleh warga selama mengikuti Satgas TMMD.

Pratu Fadli, mengatakan, ia hanya bisa memberikan sebuah topi yang tidak baru lagi kepada anak-anak di Desa Suka Maju dengan topi inilah.

BACA JUGA:Kades Suka Maju Apresiasi Satgas TMMD ke-121 Kodim 0415/Jambi

BACA JUGA:Persiapan Matang Satgas TMMD ke 121 Kodim 0415/Jambi Sambut HUT ke-79 RI

Ia berterima kasih kepada warga yang telah menerima dan memperlakukannya layakya seperti keluarga sendiri. 

Menurutnya, topi yang berikan memang bukan apa-apa, namun dengan cara itulah terjalin hubungan baik, serta akan selalu dikenang sampai kapanpun.

"Saya harap dengan topi ini dapat menjadi pengingat kami selaku Satgas TMMD ke 121 Kodim 0415/Jambi," katanya, Jumat (16/8/2024).

Sementara, Bayu (12), mengucapkan terimakasih atas topi yang telah diberikan kepadanya. 

BACA JUGA:Kadus Muaro Sebapo Nilai Program Bantuan Sumur TMMD ke-121 Kodim 0415/Jambi Tepat Sasaran

BACA JUGA:Bocah di Desa Suka Maju Naiki Motor TNI, Lantaran Bercita-cita jadi TNI

"Topi ini saya akan dirawat sebaik-baiknya serta sebagai pengingat keberadaan semua anggota Satgas TMMD yang pernah membangun desa kami dan menjadi teman bermain selama berada di Desa Suka Maju," ujarnya.

 

Tags :
Kategori :

Terkait