Pj Wali Kota Jambi Hadiri Pertemuan Kepala Daerah Se-Indonesia dengan Presiden di IKN

Rabu 14-08-2024,21:38 WIB
Reporter : Gita Savana
Editor : Gita Savana

Selain itu, Presiden juga menyoroti persiapan Pilkada serentak yang akan dilaksanakan pada bulan November. Presiden meminta agar anggaran untuk Pilkada segera diselesaikan dan keamanan dipastikan dengan baik.

"Koordinasikan dengan Forkopimda (Forum Koordinasi Pimpinan Daerah) karena ini belum pernah kita memiliki pengalaman untuk melaksanakan Pilkada serentak," kata Presiden.

Lebih lanjut, Presiden mengingatkan agar jika para kepala daerah ada keraguan atau membutuhkan tambahan kekuatan, agar segera sampaikan kepada Kapolda atau Kapolri.

Di akhir pengarahannya, Presiden Jokowi berterima kasih kepada para kepala daerah yang hadir di Ibu Kota Nusantara dan berharap agar hal yang baik bisa ditiru dan direncanakan untuk diterapkan di daerah masing-masing.

"Saya sangat berterima kasih para Gubernur, Bupati, dan Wali Kota yang telah hadir di Ibu Kota Negara Nusantara ini. Dan tadi yang sudah dilihat di embung sudah, di Sumbu Kebangsaan juga sudah, dan kalau yang baik bisa dikopi, bisa ditiru, mulai direncanakan," tandasnya. 

Terpisah, Pj Wali Kota Jambi, dimintai komentarnya usai menghadiri pertemuan itu, menyampaikan sangat berterimakasih mendapat kesempatan menghadiri pertemuan tersebut.

"Kami bersama bapak Gubernur dan juga sejumlah kepala daerah dari Jambi hadir bersama-sama memenuhi undangan yang amat penting ini. Tentunya kami sangat berterimakasih atas undangan bapak Presiden untuk hadir dalam pertemuan kepala daerah se-Indonesia di IKN ini, dan Alhamdulillah kami juga turut menjadi saksi baru sejarah Indonesia," ujarnya.

Pj Wali Kota Jambi itu mengatakan dalam pertemuan yang berlangsung di Istana Negara IKN tersebut sejumlah poin penting disampaikan dalam arahan Presiden.

"Tadi kami juga mendengar dan mencatat dengan baik beberapa poin arahan bapak Presiden dan juga arahan bapak Menteri Dalam Negeri, diantaranya ; pentingnya perencanaan pembangunan kota yang berorientasi pada masa depan yang berkelanjutan, penanganan inflasi, dan menyukseskan Pilkada serentak, yang segera akan kami tindaklanjuti dan perkuat di daerah," singkatnya.

Turut hadir dalam acara tersebut, Wakil Presiden KH. Ma’ruf Amin, Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian, Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat sekaligus Plt. Kepala Otorita IKN Basuki Hadimuljono, Wakil Menteri Agraria dan Tata Ruang/Wakil Kepala Badan Pertanahan Nasional sekaligus Wakil Kepala Otorita IKN Raja Juli Antoni, Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto, serta Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

Sehari sebelumnya (Senin, 12/8/2024), Presiden Joko Widodo juga mengumpulkan para Menteri Kabinet Indonesia Maju dan Pimpinan Lembaga Negara setingkat Menteri di IKN. Presiden menggelar Rapat Kabinet perdananya di Ibu Kota Negara itu.

Tags :
Kategori :

Terkait