Demokrat Berlabuh Ke Antos - Lendra di Pilwako Sungai Penuh 2024

Sabtu 20-07-2024,17:02 WIB
Reporter : Saprial
Editor : Surya Elviza

SUNGAI PENUH, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Alvia Santoni- Lendra memastikan satu tiket maju di pilwako Sungai Penuh tahun 2024. Kepastian itu didapat setelah Alvia Santoni - Lendra mendapatkan rekomendasi dari Partai Demokrat.

Penyerahan surat rekomendasi tersebut langsung diterima Alvia Santoni (Antos) dan diserahkan oleh Agus Harimurti Yudhoyono di kantor DPP Partai Demokrat, bersama dengan sejumlah calon Kepala Daerah di seluruh Indonesia.

BACA JUGA:Kecelakaan Tragis di Muaro Jambi, Dua PNS Lapas Narkotika Kelas IIB Muara Sabak Meninggal Dunia

BACA JUGA:Luar Biasa Dukungan Warga Kelurahan Bakung Jaya untuk H Abdul Rahman pada Pilwako Jambi 2024

Lendra ikut mendampingi Antos rekomendasi Antos saat menerima rekomendasi dari Ketua Umum Partai Demokrat. Dalam arahannya Ketua Umum Demokrat meyakini bahwa calon yang diusung oleh demokrat dapat memenangkan pilkada di daerahnya masing - masing. 

Sebelum mendapatkan surat rekomendasi Demokrat, Alvia Santoni bersama Lendra telah mendapatkan rekomendasi dari partai PPP. 

BACA JUGA:Innalillahi, Seorang Kafilah MTQ Tingkat Kabupaten Tebo Meninggal Dunia, Ini Penyebabnya

BACA JUGA:Telkomsel Umumkan Para Peraih Telkomsel Awards 2024, Apresiasi Karya dan Prestasi Pegiat Industri Kreatif Digi

Dengan diperolehnya rekomendasi dari Demokrat maka Alvia Santoni - Lendra, hampir bisa  dipastikan akan menjadi penentang pertama untuk Ahmadi Zubir -Feri Satria yang terlebih dahulu mendapatkan rekomendasi PDIP dan PKS. *

Kategori :