Usai Dibangun Oleh SKK Migas PetroChina, Pelayanan Medis di Pustu Desa Pandan Lagan Semakin Maksimal

Senin 28-08-2023,10:14 WIB
Reporter : Harpandi
Editor : Edo Adri

MUARASABAK, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Tenaga medis di Puskesmas Pembantu (Pustu) Desa Pandan Lagan, Kecamatan Geragai, Kabupaten Tanjung Jabung Timur dan masyarakat sekitarnya merasa sangat terbantu dengan adanya pembangunan gedung Pustu di wilayah mereka.

Melalui dana CSR SKK Migas- PetroChina membangunan gedung Pustu Desa Pandan Lagan dengan bentuk permanen.

Bukan hanya berbentuk fasilitas pelayanan Kesehatan saja. SKK Migas-PetroChina International Jabung Ltd juga memberikan bantuan berupa rumah dinas untuk tenaga medis yang bertugas di Pustu Desa Pandan Lagan.

Pihak perusahan Migas yang memiliki area operasi di Kecamatan Geragai juga memberikan bantuan pemasangan paving blok di halaman Pustu yang bersampingan dengan kantor Desa Pandan Lagan.

Emundriany Rachmat selaku Kepala Pustu Desa Pandan Lagan menyatakan “awal mulanya Pustu ini berbentuk semi permanen berbahan kayu atau papan. Sebelum mendapat bantuan dari pihak SKK Migas-PetroChina pada tahun 2012, bangunan Pustu yang lama kurang layak ditempati dan digunakan untuk pelayanan. Bangunan yang lama juga pernah mengalami musibah, yaitu terbakar dan hampir seluruh bangunan yang ada tidak bisa digunakan, ujar Kepala Pustu Desa Pandan Lagan.

Alhamdulillah, Usai dibangun kembali oleh pihak SKK Migas-PetroChina dengan kondisi yang permanen, bangunan Pustu Desa Pandan Lagan ini mampu bertahan lama, hingga saat ini masih aktif dimanfaatkan oleh masyarakat setempat yang ingin mendapatkan pelayanan kesehatan dari tenaga medis.

Pustu yang dibangun oleh SKK Migas-PetroChina ini dengan kondisi sangat bagus mas. Tapi karena sudah lama digunakan, bagian atapnya sudah sedikit mengalami kerusakan, namun tidak mempengaruhi aktivitas pelayanan medis di sini, ujarnya.

Dirinya juga menjelaskan, saat ini pihak Pustu Desa Pandan Lagan masih berharap adanya bantuan dari berbagai pihak untuk memperbaiki jalan masuk menuju Fasilitas Kesehatan utama di desa tersebut.

Jalan masuk menuju Pustu kami ini kalau hujan becek, kendaraan yang mau keluar masuk ke Pustu kami jadi susah nanjak, karena kondisi jalannya masih berbahan tanah. Jadinya kendaraan parkir di pinggir jalan kalau pemiliknya mau ke Pustu kami ini, jelasnya.

Beberapa penanganan medis yang rutin dilakukan di Pustu ini yaitu, permasalahan yang berkaitan dengan kandungan dan persalinan, pengobatan penyakit ringan serta beberapa pelayanan kesehatan lainnya.

Jika ada masyarakat yang mengalami permasalahan kesehatan yang cukup berat, kami akan merujuknya ke Puskesmas kecamatan," ungkapnya.

Diakhir wawancaranya, Kepala Pustu Desa Pandan Lagan tidak lupa mengucapkan rasa terima kasih yang mendalam kepada pihak PetroChinaatas berbagai bantuan yang telah mereka terima dari perusahaan Migas terbesar itu.

Mewakili tenaga medis yang ada di Pustu ini dan juga masyarakat sekitar, saya mengucapkan ribuan terima kasih kepada pihak SKK Migas-PetroChina yang telah memberikan bantuannya untuk Pustu kami inipungkasnya.*

Kategori :