KUALATUNGKAL, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Angin puting beliung terjadi di Tanjab Barat.
Angin puting beliung di Tanjab Batat ini merusak belasan rumah di Pematang Pauh.
Angin puting beliung ini menerjang Desa Pematang Pauh dan Kelurahan Pelabuhan Dagang Kecamatan Tungkal Ulu, Kabupaten Tanjab Barat.
Akibatnya, belasan rumah warga mengalami rusak serius, Selasa 14 Februari 2023 sekitar pukul 21.30 WIB.
BACA JUGA:Ini Hal yang Ingin Dilakukan Richard Eliezer Usai Jalani Hukuman
BACA JUGA:PT Tiga Sekawan Gunung Batu Diduga Garap Lahan di Luar IUP, Ini Kata ESDM Provinsi Jambi
Kepala Badan Penanggulangan Becana Daerah (BPBD) Tanjab Barat ar, Zulfikri mengatakan angin putih beliung tersebut terjadi kemarin, 14 Februari 2023 malam.
Menurutnya, ada dua titik terjadi angin putih beliung itu.
Pertama di Desa Pematang Pauh dan Kelurahan Pelabuhan Dagang.
"Benar, bencana tersebut terjadi di dua Wilayah Kecamatan Tungkal Ulu," katanya, Rabu 15 Februari 2023.
BACA JUGA:PN Jakarta Selatan Sebut Pagar Pembatas dan Kursi di Ruang Sidang Rusak Pasca Vonis Bharada E
BACA JUGA:Terima Kunjungan Kepala Perwakilan BI Provinsi Jambi, Kapolda Jambi Siap Dukung Kinerja BI
Akibat kejadian itu 11 rumah mengalami rusak di Desa Pematang Pauh akibat becana Angin Puting Beliung.
Sementara, di Kelurahan Pelabuhan Dagang hanya 1 rumah yang terdampak.
"Di wilayah Desa Pematang Pauh terdapat, 6 rumah rusak ringan, 3 rumah rusak sedang, dan 2 rumah rusak berat," katanya.