Cuaca Makkah Masih Panas, Jamaah Calon Haji Asal Kota Jambi Ibadah di Fasilitas Hotel

Minggu 26-06-2022,18:51 WIB
Reporter : Rizal Zebua
Editor : Risza Saputra

MAKKAH, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID – Karena cuaca Makkah masih panas, jamaah calon haji asal Kota Jambi ibadah di fasilitas hotel.

Diketahui, jamaah calon haji kloter 10 Kota Jambi, tiba di Makkah pada Sabtu 25 Juni 2022. Mereka diketahui mendarat pada pukul 17.45 waktu setempat, atau pukul 21.45 WIB.

Seorang jamaah calon haji asal Kota Jambi, Virdon Rinza mengatakan, tiba di Makkah, dia dan rombongan menuju hotel yang telah disiapkan. Mereka tiba di sana pukul 00.30 WIB.

“Kemudian check in dan persiapan ke Masjidil Haram untuk melakukan umroh haji, seperti tawaf, sai dan tahalul. Kemudian dilanjutkan salat subuh setelah itu pulang ke hotel untuk istirahat,” terang Virdon kepada jambi-independent.co.id, melalui pesan WhatsApp, Minggu 26 Juni 2022.

BACA JUGA:Sungai Enim Meluap, 3 Kecamatan di Muara Enim Terendam Banjir

BACA JUGA:Begini Kronologi Lengkap Kecelakaan Bus Calon Jamaah Haji Asal Merangin di Batanghari

Dia dan rombongan juga masih melakukan berbagai ibadah di fasilitas hotel. “Suasananya (cuaca, red) masih panas,” singkatnya. 

Untuk diketahui, keberangkatan kloter 10 Kota Jambi dilepas langsung Wakil Wali kota Jambi, Maulana.

Maulana banyak memberikan pesan dan harapan ke para CJH yang berangkat ke tanah suci Makkah.

Terutama mengenai kondisi suhu di Makkah, yang cukup tinggi dan panas. Untuk itu, ia meminta agar, pada CJH asal Kota Jambi, tidak keluyuran dan fokus beribadah di sana.

“Jangan terlalu lama di jalan. Ada baiknya di masjid atau penginapan saja. Karena jika cukup lama di luar, tentu bisa struk. Cuacanya berbeda dengan di Kota Jambi,” terang Maulana.

BACA JUGA:Rumor Panas, Cristiano Ronaldo Ditawarkan ke Chelsea

BACA JUGA:Ketum PSSI Jamin Israel Bisa Main di Piala Dunia U20 di Indonesia

Termasuk para CJH yang lansia, Maulana berharap mereka dapat mengenali dokter di kloter masing-masing. Termasuk yang punya penyakit kronis agar dapat diperiksa secara teratur.

“Kondisi panas hindari kontak langsung dengan matahari, kenali doketer kloter bagi yang punya penyakit kronis agar diperiksa teratur,” jelasnya.

Kategori :