Tok, Azyumardi Azra Pimpin Dewan Pers

Kamis 19-05-2022,01:28 WIB
Reporter : Risza Saputra
Editor : Risza Saputra

Jakarta, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Per hari Rabu 18 Mei 2022, Dewan Pers sudah berganti kepemimpinan. Prof Dr Mohammad Nuh DEA secara resmi telah melakukan serah terima kepada pengurus baru Dewan Pers periode 2022-2025. 

Pengurus baru kemudian melakukan pemilihan, dan akhirnya menetapkan Prof Azyumardi Azra sebagai Ketua Dewan Pers. 

Azyumardi Azra sendiri merupakan cendekiawan dan pernah menjabat sebagai rektor Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah, Jakarta. 

Dalam kepengurusan nanti, ia dibantu oleh M Agung Dharmajaya yang didaulat sebagai wakil ketua. Agung merupakan pengurus Dewan Pers periode sebelumnya.

BACA JUGA:Siap-siap, Ada 2.300 Lowongan Magang di Kementerian BUMN

BACA JUGA:Kemenaker: UMP Provinsi Jambi Rp 2.698.940

Pengurus Dewan Pers juga telah menetapkan ketua dan wakil ketua komisi. Berikut susunan pengurus Dewan Pers periode 2022-2025:

 

Ketua: Azyumardi Azra

Wakil Ketua: M Agung Dharmajaya

Komisi Pengaduan dan Penegakan Etika Pers: Yadi Hendriana, Wakil: Paulus Tri Agung

Komisi Hukum dan Perundang-undangan: Arif Zulkifli, Wakil: Ninik Rahayu

Komisi Pendidikan dan Pengembangan Profesi: Paulus Tri Agung, Wakil Ketua: Yadi Hendriana

Komisi Penelitian, Pendataan dan Ratifikasi: Ninik Rahayu, Wakil: Asmono Wikan

Komisi Hubungan Antarlembaga dan Luar Negeri: Totok Suryanto, Wakil: Arief Zulkifli

Kategori :