Makin Ngebut! MacBook Pro M5 2025 Usung Performa AI Lebih Gila
Apple resmi merilis MacBook Pro M5 2025 di Indonesia-Jambi-Independent-Apple Indonesia
JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Apple resmi menghadirkan MacBook Pro M5 2025 ke pasar Indonesia. Laptop profesional terbaru ini membawa peningkatan signifikan, terutama dalam hal performa kecerdasan buatan (AI) dan efisiensi daya, menjadikannya salah satu MacBook Pro paling bertenaga yang pernah dirilis.
Setelah diperkenalkan secara global pada Oktober lalu, Apple akhirnya memboyong MacBook Pro 14 inch dengan chip M5 ke Tanah Air.
Kehadirannya menyasar para profesional, kreator, dan power user yang membutuhkan performa tinggi untuk komputasi berat, termasuk pengolahan AI secara lokal.
Spesifikasi Gahar untuk Pasar Indonesia
Konsumen Indonesia kini bisa merasakan langsung kemampuan chip Apple M5, yang disebut Apple sebagai “the next big leap in AI for the Mac.” Chip ini dibekali GPU generasi baru dengan Neural Accelerator di setiap inti, sehingga performa pemrosesan AI meningkat drastis.
BACA JUGA:Harga Produk Asus Resmi Naik Mulai Januari, Krisis Memori Jadi Penyebab
Apple mengklaim, performa AI MacBook Pro M5 3,5 kali lebih cepat dibandingkan generasi sebelumnya, M4. Sementara itu, performa grafisnya meningkat hingga 1,6 kali lebih kencang, menjadikannya ideal untuk kebutuhan desain, editing video, hingga pengembangan model AI.
MacBook Pro 14 inch M5 ditenagai CPU 10-core dan GPU 10-core, dengan peningkatan kecepatan multithreaded hingga 20 persen lebih cepat dari M4.
Dukungan Neural Engine 16-core memungkinkan pemrosesan AI lokal seperti text-to-image generation, Large Language Model (LLM), hingga video enhancement berjalan lebih mulus tanpa ketergantungan penuh pada cloud.
Baterai Irit, Tetap Ngebut
Bagi pengguna dengan mobilitas tinggi, Apple membawa kabar baik. MacBook Pro M5 diklaim mampu bertahan hingga 24 jam penggunaan, menjadikannya MacBook Pro dengan daya tahan baterai paling lama sejauh ini.
Laptop ini juga mendukung fast charging, dengan kemampuan mengisi daya hingga 50 persen hanya dalam 30 menit menggunakan adaptor 96W.
Apple menegaskan performa tetap stabil dan optimal, baik saat menggunakan baterai maupun saat terhubung ke listrik.
Layar dan Fitur Multimedia Premium
Dari sisi visual, MacBook Pro M5 masih mengandalkan layar Liquid Retina XDR 14 inch dengan kecerahan puncak 1.600 nits (HDR) dan 1.000 nits (SDR).
Layar ini sangat ideal untuk desainer grafis dan editor video, dengan opsi nano-texture glass untuk kenyamanan visual di berbagai kondisi pencahayaan.
Untuk menunjang kebutuhan komunikasi dan hiburan, Apple membekali laptop ini dengan kamera 12 MP berfitur Center Stage, sistem enam speaker dengan Spatial Audio, serta tiga mikrofon studio-quality untuk kualitas audio yang lebih jernih.
BACA JUGA:Update Terbaru! Daftar Harga Mobil Chery 2026 di Indonesia, Semua Tipe Lengkap
macOS Tahoe dan Apple Intelligence
MacBook Pro M5 menjalankan macOS Tahoe, sistem operasi terbaru Apple yang membawa berbagai fitur berbasis Apple Intelligence.
Beberapa fitur unggulannya meliputi Live Translation di FaceTime dan Messages, serta aplikasi Shortcuts yang kini dapat terintegrasi langsung dengan model AI.
Apple juga memperkenalkan bahasa desain baru Liquid Glass, yang menghadirkan menu bar transparan dan tampilan antarmuka yang terlihat lebih modern dan bersih.
Harga MacBook Pro 14 Inch M5 di Indonesia
MacBook Pro 14 inch M5 tersedia dalam dua warna klasik, Space Black dan Silver. Berikut daftar harga resmi di Indonesia:
BACA JUGA:Inspirasi Fitness di Rumah: Alat Olahraga Praktis untuk Jaga Kebugaran
-
MacBook Pro M5 14 inch (16 GB/512 GB): Rp27.999.000
-
MacBook Pro M5 14 inch (16 GB/1 TB): Rp31.499.000
-
MacBook Pro M5 14 inch (24 GB/1 TB): Rp34.499.000
Dengan kombinasi performa AI yang melonjak, daya tahan baterai impresif, serta fitur premium khas Apple, MacBook Pro M5 2025 siap menjadi primadona baru bagi pengguna profesional di Indonesia yang menginginkan performa tanpa kompromi.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:




