Debut Manis! Juventus Hajar Parma 2-0 di Laga Perdana Serie A
Juventus Hajar Parma 2-0 di Laga Perdana Serie A-instagram@juventus-
JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Juventus mengawali langkah di Liga Italia Serie A musim 2025/2026 dengan hasil gemilang setelah menaklukkan Parma 2-0 di Stadion Allianz, Turin, Senin 25 Agustus 2025 dini hari WIB.
Dua gol kemenangan Bianconeri dicetak oleh Jonathan David pada menit ke-59 serta Dusan Vlahovic di menit ke-84. Hasil ini membuat Juventus langsung merangsek ke posisi ketiga klasemen sementara Serie A dengan koleksi tiga poin dari satu laga perdana, sedangkan Parma harus puas terpuruk di urutan ke-19.
Secara statistik, Juventus tampil dominan sepanjang pertandingan. Pasukan asuhan Massimiliano Allegri mencatat 65 persen penguasaan bola dengan total 23 tembakan, di mana sembilan di antaranya mengarah tepat ke gawang.
Sejak menit awal, Juventus langsung menekan pertahanan Parma. Peluang pertama hadir melalui sundulan Francisco Conceicao, namun masih berhasil ditepis kiper muda Parma, Zion Suzuki.
BACA JUGA:Cetak Dua Gol, Mbappe Kembali Antar Real Madrid Sikat Oviedo 3-0!
Memasuki babak kedua, giliran Parma yang mencoba keluar menyerang lewat Mateo Pellegrino. Sayang, tendangan kerasnya mampu diblok rapat barisan belakang Juventus. Tidak lama berselang, Conceicao kembali nyaris membuka keunggulan Bianconeri, tetapi tembakannya hanya mengenai tiang gawang.
Kebuntuan akhirnya pecah pada menit ke-59. Kenan Yildiz mengirimkan umpan matang yang sukses dituntaskan Jonathan David menjadi gol. Juventus unggul 1-0.
Drama terjadi pada menit ke-83 ketika Andrea Cambiaso diganjar kartu merah langsung setelah dianggap melakukan sikutan terhadap pemain Parma, Mathias Lovik. Meski harus bermain dengan 10 orang, Juventus justru mampu menambah keunggulan semenit berselang. Lagi-lagi Yildiz menjadi kreator, kali ini memberikan assist untuk Dusan Vlahovic yang dengan tenang menjebol gawang lawan.
Hingga peluit panjang berbunyi, skor 2-0 tetap bertahan untuk kemenangan Juventus. Tambahan tiga poin ini menjadi modal penting bagi Bianconeri untuk bersaing di papan atas Serie A musim ini.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:




