Kiat Noverintiwi Dewanti, Kepala DPMP2A Kota Jambi, Membagi antara Tugas dan Keluarga

Kiat Noverintiwi Dewanti, Kepala DPMP2A Kota Jambi, Membagi antara Tugas dan Keluarga

Kiat Noverintiwi Dewanti, Kepala DPMP2A Kota Jambi, Membagi antara Tugas dan Keluarga-Ist/jambi-independent.co.id-

JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID – ‘Harus menjaga komunikasi dan komitmen’. Itulah hal yang ditanamkan oleh Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat, Perempuan dan Perlindungan Anak Kota Jambi, Noverintiwi Dewanti, saat ditanya mengenai kesibukan antara keluarga dan pekerjaannya, sebagai pimpinan di Dinas Pemberdayaan Masyarakat, Perempuan dan Perlindungan Anak Kota Jambi.

Menurutnya, kedua hal itu sangat penting dijaga dan dipahami oleh semua anggota keluarga. Terlebih, dirinya yang juga merupakan seorang istri dan ibu.

“Hidup itu pilihan, jadi kita juga harus memanage keluarga dengan sebaiknya, dengan cara kita, dan komitmen di internal,” ujarnya.

Dengan segudang kesibukan dan kegiatan yang dijalaninya sebagai Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat, Perempuan dan Perlindungan Anak Kota Jambi, ibu dari tiga orang anak ini menyebut pentingnya ada kesepakatan di keluarga.

BACA JUGA:Mahfud MD Jadi Cawapres Ganjar Pranowo, Cak Imin Ketar-ketir Tak Bisa Ambil Suara NU

BACA JUGA:Menu Makanan yang Cocok untuk Ibu Hamil, Punya Nutrisi Penting!

“Komitmen di internal itu penting untuk disepakati dengan keluarga. Misalnya, tentu tetap harus ada waktu bersama dengan quality time, agar ada komuniaksi dua arah. Saya sebagai ibu, sebagai istri dan sebagai pimpinan di kantor,” kata wanita kelahiran Sarolangun, 25 November 1971 ini.

Apa lagi di zaman yang sudah serba canggih ini, untuk melepas rindu dan menjaga komunikasi, ia dan keluarga tak sungkan untuk saling bertukar kabar lewat grup dan juga video call.

Sebab ternyata, bisa dibilang ia dan anak-anak kerap menjalani ‘LDR’.

“Anak saya tiga perempuan. Satu kerja, kedua kuliah di Malang, dan yang kecil kelas 4 SD di Jambi. Meski berpencar, tapi komunikasi lancar. Jadi, misalkan lagi kumpul, kita komit untuk tidur di satu ruangan yang sama,” katanya bercerita.

BACA JUGA:8 Cara Efektif Agar Wanita Cepat Hamil, Hidup Sehat Saja Tak Cukup!

BACA JUGA:13 Tips Hemat Listrik yang Benar Agar Tagihan Tidak Bengkak

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: