PT Dipo Jambi Serah Terima 1 Unit Fuso Fighter FN 62 FL HDR ke PT Duta Agro Lestari

PT Dipo Jambi Serah Terima 1 Unit Fuso Fighter FN 62 FL HDR ke PT Duta Agro Lestari

PT Dipo serah terima 1 unit Fuso Fighter FN 62 FL HDR ke PT Duta Agro Lestari-Foto : Surya Elviza-Jambi-independent.co.id

JAMBI, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - PT. Krama Yudha Tiga Berlian Motor (PT. KTB)  yang merupakan distributor resmi Mitsubishi Indonesia bersama PT. Dipo Internasional Pahala Otomotif Jambi, dealer resmi Mitsubishi Jambi melaksanakan Handover Ceremony atau serah terima satu unit Fuso Fighter FN 62 FL HDR kepada PT  Duta Agro Lestari, Rabu 26 Mei 2023.

Kegiatan yang berlangsung di Kantor PT Duta Agro Lestari di Kota Karang Kecamatan Kumpeh Ulu Kabupaten Muaro Jambi tersebut dihadiri jajaran Dipo Jambi maupun KTB. 

Hadir secara langsung pada Handover Ceremony ini diantaranya Stefanus Fredy Hartoko, Department Head Mitsubishi PT Krama Yudha Tiga Berlian Motor dan Burhanuddin Cheng, Branch Manager PT. Dipo Internasional Pahala Otomotif Jambi.

Stefanus Fredy Hartoko, Department Head Mitsubishi PT. KTB mengatakan bahwa pihaknya  bersama PT.Dipo Internasional Pahala Otomotif Jambi senang sekali, bisa memberikan handover berupa 1 unit Fuso Fighter FN 62 FL HDR untuk dapat memberikan support bisnis terhadap PT Duta Agro Lestari. 

BACA JUGA:Karyawan Rumah Sakit Melati Sungai Penuh Keluhkan Gaji yang Terlalu Kecil : Hanya Rp 750 Ribu per Bulan

BACA JUGA:Wamenaker Afriansyah Noor Buka Pelatihan Dunia Usaha dan Dunia Industri Tahun 2023 di Kenara Kafe

"Mitsubishi Fuso ini ingin membuktikan bahwa produknya memiliki kualitas produk yang terbaik,"ujarnya. 

Dikatakannya bahwa selama 53 tahun, Mitsubishi Fuso menjadi market leader di kendaraan nyata seluruh Indonesia. Di tahun lalu Mitsubishi memasuki era euro 4 atau era baru, dan berhasil mempertahankan sebagai market leader. 

"Tentu 53 tahun  keberhasilan market leader kita ini harus dijaga,  salah satunya kepuasan konsumen harus tetap dijaga dan menjadi perhatian oleh Mitsubishi Fuso " tuturnya. 

Kegiatan kali ini pula sebagai wujud dari mitsubishi, untuk meyakinkan konsumen untuk membeli produk terbaik sesuai dengan bisnis mereka. 

BACA JUGA:28 Tahun Telkomsel, Bersama Jadi Terdepan untuk Membuka Peluang Penguatan Inklusi Ekosistem Digital Indonesia

BACA JUGA:Wabup Rohil Digerebek Bersama Wanita di Kamar Hotel, Ini Identitasnya

"Sesuai dengan tag line Mitsubishi Fuso "mitra andalan sejati". Sehingga kita selalu memberikan yang terbaik bagi mitra kami"bebernya.

Sementara itu, Burhanuddin Cheng, Branch Manager PT. Dipo Internasional Pahala Otomotif Jambi menuturkan bahwa melalui Handover ini, pihaknya ingin membuktikan bahwa produk Mitsubishi Fuso Fighter FN 62 FL HDR ini memiliki kualitas yang terbaik.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: