Serah Terima Jabatan 6 JPU dan 3 Kapolsek Polres Batanghari

Serah Terima Jabatan 6 JPU dan 3 Kapolsek Polres Batanghari

Ucapan selamat atas serah terima jabatan 6 JPU dan 3 Kapolsek di Polres Batanghari-Foto : Subhi-Jambi-independent.co.id

BATANGHARI, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID – Polres Batanghari gelar upacara sertijab pejabat utama (PJU) di lapangan Mapolres Batanghari, Jumat 3 Maret 2023.

 

Mereka yang melakukan sertijab diantaranya Kabag Ops, Kabag Sumda, Kabag Log, Kasat Narkoba, Kasat Samapta dan Tiga Kapolsek serta Kasi Propam Polres Batanghari.

 

Pelaksanaan upacara Sertijab dipimpin langsung oleh Kapolres Batanghari AKBP Bambang Purwanto, SIK.

Sertijab berdasarkan Surat Telegram Kapolda Jambi Nomor : ST/160/II/KEP/2023 tanggal 16 Februari 2023.

BACA JUGA:SLB Sri Soedewi Maschun Sofwan Kebakaran, Rugi Ratusan Juta

BACA JUGA:Aneh, Rubicon sebagai Alat Bukti Sempat Hilang di Mapolsek, Datang Kembali dengan No Plat yang Berbeda

1. Kabag Sumda dari pajabat lama Kompol Samhari Azwar kepada pejabat baru AKP Syafruddin Amir, SH.

 

2. Kabaglog AKP Heri Triyanto, S.Pd.

 

3. Kabagops dari pejabat lama AKP Suwondo, SH kepada pejabat baru AKP Sumarno Berutu, SH.

 

4. Kasat Narkoba dari pejabat lama AKP Rico Antomi, SH kepada pejabat baru (Iptu Deri Oki Wicaksono, SH

 

5. Kasat Samapta AKP Sujud, SH, MH

 

6. Kapolsek Bajubang dari pejabat lama IPTU Frans Septiawan Sipayung, STK, SIK kepada pejabat baru AKP Orivan Irnanda, SE, MH.

BACA JUGA:Gerombolan Pemuda Bawa Sajam di Kota Jambi Ternyata Berandalan Bermotor, Beraksi di Lingkar Selatan

BACA JUGA:Waaah...Kabar Baik Nih, Pemerintah akan Buka Lowongan 1 Juta Formasi CPNS dan PPPK di 2024

 

7. Kapolsek Muara Tembesi dari pejabat lama IPTU Amran, SH kepada pejabat baru AKP Maringan Edy Wanto Marbun.

 

8. Kapolsek Pemayung dari pejabat lama AKP Sunardi, SH kepada pejabat baru AKP Sri Martono, SH.

 

9. Kasi Propam dari pejabat lama AKP Heri Triyanto, S.Ps kepada pejabat baru IPTU Iswan Hadi

 

“Secara pribadi selaku Kapolres Batanghari saya mengucapkan terima kasih kepada pejabat lama atas pelaksanaan tugas selama ini semoga sukses selalu kedepannya serta tetap jaga nama baik Polres Batanghari,” ujar AKBP Bambang Purwanto.

BACA JUGA:Lezatnya Kuliner Pindang Khas Palembang, Ini Resep dan Cara Membuat Pindang Tulang Iga, Coba Yuk...

BACA JUGA:Pengendara Terpaksa Putar Balik, Jambore Nasional TLCI di Tugu Keris Kota Jambi Disorot

 

Kapolres juga menyampaikan bahwa mutasi jabatan merupakan hal yang wajar dalam sebuah organisasi kepolisian. Mutasi memiliki tujuan untuk penyegaran dan pengembangan karier serta peningkatan kinerja untuk mencapai tujuan organisasi.

 

”Serah terima jabatan akan terjadi regenerasi kepemimpinan yang diharapkan dapat membawa ide-ide baru dan mampu menciptakan langkah-langkah kreatif dan inovatif dalam menjalankan roda organisasi,” tambahnya.

 

Setelah kegiatan upacara selesai para pejabat utama yang melaksanakan sertijab mendapatkan ucapan selamat dari seluruh anggota Polres Batanghari dan acara dilanjutkan dengan pisah sambut. *

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: