Berkat Pendampingan Pihak PetroChina, Sebanyak 22 Anggota Podarwis Sukorejo Terima Sertifikat Wisata

Berkat Pendampingan Pihak PetroChina, Sebanyak 22 Anggota Podarwis Sukorejo Terima Sertifikat Wisata

Penyerahan sertifikat kompetensi pegiat kepariwisataan.-umam/jambi-independent.co.id-

KUALATUNGKAL, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Sebanyak 22 anggota Pokdarwis (Kelompok Sadar Wisata) Kampung Kopi Liberika Sukorejo kini telah memiliki sertifikat kompetensi penggiat kepariwisataan.

Hal itu berkat pendampingan pihak SKK Migas PetroChina International Jabung Ltd dalam mengembangkan ekowisata Sukorejo yang berada di Kelurahan Mekarjaya, Kecamatan Betara, Kabupaten Tanjungjabung (Tanjab) Barat.

"Saat ini rekan-rekan Pokdarwis Sukorejo, sudah lukus pada bidangnya masing-masing berjumlah 22 sertifikat kompetensi," ujar M Yudha Ramdani Selaku Community Developmen PetroChina Jabung Ltd.

Ia berharap agar seluruh anggota Pokdarwis Sukorejo khususnya yang telah mendapatkan sertifikat untuk selanjutnya dapat mengembangkan potensi alam melalui ekowisata dan hal lain nya.

BACA JUGA:Kasus Pelecehan Seksual Anak di Bawah Umur oleh Ibu RT, Polisi Sebut Pelaku Ada Kelainan Menyimpang

BACA JUGA:Buntut Kecelakaan Mobil Dinas Sekretariat DPRD Provinsi Jambi, Kasubag Rumah Tangga Resmi Mundur

"Harapan kita tidak berhenti pada titik saat ini, agar bisa maju dan berkembang tentunya dengan sertifikat yang ada mereka dapat terpacu mengembangkan kreatifitas dan membangun kampung sendiri," tukasnya. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: