Dukung Pembudidaya Ikan di Sekitar Sungai Batanghari, Ditpolairud Polda Jambi Salurkan 20.000 Benih Ikan
petugs saat menyalurkan benih ikan--
JAMBI, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Markas unit patroli Suak Kandis Ditpolairud Polda Jambi kembali melakukan penyerahan bantuan Benih ikan air tawar kepada kelompok pembudidaya ikan keramba apung di sekitar perairan sungai batanghari pada Kamis 7 Juli 2022 lalu.
Dua Kelompok pembudidaya yang mendapatkan bantuan diantaranya Kelompok tanjung harapan berada di Kelurahan Tanjung dan kelompok berdayung bersama di Desa Jebus Kecamatan Kumpe, Kabupaten Muaro Jambi.
Kegiatan bantuan benih ini merupakan salah satu program Markas patroli suak kandis binaan dari Bripka Surya Tobing, yang bertugas sebagai komandan kapal pada Markas unit patroli Suak Kandis Ditpolairud Polda Jambi.
Direktur Kepolisian Air dan Udara (Dirpolairud) Polda Jambi, Kombes Pol Michael Mumbunan, mengatakan Bibit bantuan tersebut merupakan kerja sama dengan BPBAT sungai gelam.
BACA JUGA:Menag Gus Yaqut Rayakan Idul Adha Tanggal 9 Juli, Kok Bisa?
BACA JUGA:Bejatnya Mas Bechi di Pesantren Jombang Cabuli Santriwatinya, Ini Jam Saat Mereka...
Menurutnya, kegiatan ini merupakan bentuk perhatian dan dukungan nyata terhadap kegiatan budidaya Ikan air tawar kepada masyarakat yang tinggal di pesisir perairan Muaro Jambi itu.
"Saya ucapkan terima kasih atas dukungan dari BPBAT Sungai Gelam dalam mensukseskan kegiatan tersebut," ujarnya.
Michael menyebutkan Jumlah bantuan yang diserahkan pada kegiatan ini totalnya sebanyak 20.000 ekor benih ikan. Terdiri 10 ribu benih ikan Nila dan 10 ribu benih Ikan patin.
Masing masing kelompok mendapatkan 3.000 benih ikan nila dan 1.000 benih ikan patin untuk kelompok di Kelompok tanjung sedangkan untuk kelompok di wilayah Jebus mendapatkan 7.000 benih ikan nila dan 9.000 patin.
BACA JUGA:Ternyata Mahal Ya....Segini Harga BBM dan Elpiji Jika Tidak Disubsidi Pemerintah
BACA JUGA:Borok Mas Bechi Terungkap, Gubuk Cokro Kembang Jadi Saksi Bisu Bejatnya Kepala Santriwati di Jombang
"Kedepan kolaborasi kegiatan yang dilaksanakan diharapkan terus berjalan. Usaha bersama dalam menjaga sumberdaya Ikan semakin ditingkatkan, sehingga banyak pembudidaya atau nelayan dapat merasakan manfaat, tentunya dengan naiknya kesejahteraan mereka," tandasnya. (dra)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: