BKPSDM Sarolangun Dapat 128 Formasi PPPK Tahun 2022

Sabtu 26-02-2022,09:49 WIB

SAROLANGUN, JAMBI-INDEPEDENT.CO.ID - Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Sarolangun, menyebutkan mendapatkan kuota Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tahun 2022, sebanyak 128 formasi dari Kementrian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB).

Kabid IPK BKPSDM Sarolangun, Erry Harry Wibawa mengatakan, sebanyak 128 formasi tersebut terdiri dari 60 formasi Tenaga Pendidikan, 43 formasi tenaga Kesehatan dan 25 formasi tenaga tekhnis lainnya.

“Berdasarkan usulan kita, dan berdasarkan batas usia pensiun. Tahun ini kita sudah diberikan kuota dari Kemenpan RB,” katanya.

Lanjut Erry, pihaknya masih melakukan koordinasi dengan Badan Kepegawaian Negara (BKN), persoalan Juknis perekrutan calon PPPK tersebut. Serta mekanisme pelaksanaan penerimaannya.

Baca Juga: Gempa Magnitudo 5,1 Guncang Enggano, Bengkulu

“Kita koordinasi dengan BKN untuk meminta petunjuk teknis perekrutan PPPK tahun 2022. Kita masih menunggu persetujuan dari Kemenpan RB. Sebab, hasil seleksi untuk kemendikbud baru diumumkan ditahapan pusat,” ujarnya.

Ia menyebutkan, tentunya dalam pelaksanaan perekrutan tetap dilakukan secara sistim Computer Assisted Test (CAT). Sama halnya pelaksanaan penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) pada umumnya.

"Nanti mekanisme pengadaan tesnya bekerja sama dengan Kemenpan RB, karena kita belum memiliki alat yang cukup untuk melaksanakan CAT," akunya.(bam/zen)

Tags :
Kategori :

Terkait