Pemkab Tanjab Barat Siapkan Anggaran Pilkades, Ini Besarannya

Selasa 15-03-2022,15:22 WIB

KUALA TUNGKAL, JAMBI-INDEPENDENT.CO.ID - Pemerintah Kabupaten Tanjungjabung Barat sudah menyiapkan dana sebesar Rp 1,3 miliar dalam pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) di 43 desa yang bakal digelar serentak tahun 2022 ini.

Bupati Tanjab Barat, H Anwar Sadat, mengatakan bahwa tahun 2022, ada 43 desa yang bakal melaksanakan Pilkades serentak dengan anggran yang digelontorkan sebesar Rp 1,3 Miliar.

"Anggarannya setiap desa sekitar Rp 40 jutaan kali 43 desa yang melaksanakan pilkades serentak sekitar Rp 1,3 M,” ungkap Anwar Sadat, usai rapat paripuran di DPRD Tanjab Barat, Selasa 15 Maret 2022.

Anwar Sadat menjelaskan bahwa pelaksanaan Pilkdes serentak itu akan dilaksanakan pada Agustus 2022 mendatang di 43 desa tersebut. Sejauh ini kata Bupati, persiapan terus kita maksimalkan agar pilakdes serentak tersebut berjalan lancar.

Baca Juga: Hati-hati, Jelang Ramadhan, Harga Bahan Pokok Mulai Naik

Baca Juga: Jambi Ingin Jadi Tuan Rumah PON Mendatang, Bisa Kah?

"Makanya kita hari ini menyerahkan Nota Pengantar 3 Ranperda, salah satunya terkait pilkades serentak ini. Kita juga terus koordinasi agar pelaksanaan nantinya lancar dan yang terpenting penerapan prokesnya berjalan," jelasnya.

Adapun 43 Desa yang akan melaksanakan Pilkades Serentak 2022 diantaranya, Kecamatan Tungkal Ulu yakni desa Tamanraja, Tanjungtayas, Badang, Kualadasal, Brasau, dan Gemuruh. Kemudian Kecamatan Tebingtinggi, desa Sungaikeruh, Datarankempas, Delima. Untuk Kecamatan Batangasam, desa Tanjungbojo, Kampungbaru dan Rawangkempas.

Kecamatan Renahmendaluh yaitu desa Rantaubenar, Cintadamai dan Sungairotan. Di Kecamatan Merlung, Desa Tanjungbenanak, Pinanggading, Tanjungmakmur dan Adipurwa. Lalu di Kecamatan Muarapapalik desa Dusunmudo dan Intanjaya. Kecamatan Tungkal Ilir, desa Tungkal I dan Teluksialang.

Selanjutnya di Kecamatan Senyerang, desa Sungaikayu Aro, Telukketapang, Sungairambai, Margorukun dan Lumahan. Kecamatan Seberangkota, desa Tungkal IV Desa dan Kualabaru. Kecamatan Kuala Betara, desa Betara Kanan, Sungaigebar, Dataranpinang, Tanjungpasir dan Sungaigebar Barat.

Baca Juga: Ternyata Ada Ledakan Besar Saat Rumah Dinas Wakil Gubernur Jambi Terbakar

Baca Juga: Gara-gara Sembunyikan Motor Pacar, Warga Kualatungkal Berurusan dengan Polres Tanjab Barat

Kecamatan Bramitam, desa Bramitam Kanan, Tanjungsenjulang dan Pembengis. Terakhir di Kecamatan Pengabuan, desa Paritpudin dan Sungaiserindit. (rul)

Tags :
Kategori :

Terkait