Pada saat tergelincir ke dalam semak belukar itu, mobil tersebut hampir saja terbalik.
Akan tetapi bagian nak mobil tertahan oleh tiang listrik yang ada di luar lajur jalan raya itu.
"Mobilnya sempat hampir terguling dan hampir masuk kanal. Tapi beruntungnya, tertahan oleh tiang listrik yang ada di dekatnya," ungkap Andi.
BACA JUGA:5 Zodiak Paling Suka Rebahan dan Pemalas, No 2 Sering Menunda Pekerjaan
BACA JUGA:Jatuh ke Sungai Akibat Tersengat Listrik, Jasad Warga Muaro Jambi Masih Dalam Proses Pencarian
Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Sebab, usai mengalami kecelakaan, sang sopir dan penumpangnya berhasil dievakuasi dari dalam mobil tanpa mengalami cedera yang berat.
Beberapa pengendara yang melihat kejadian ini kemudian memberi bantuan untuk menarik mobil tersebut keluar dari semak belukar.
Usai berhasil dievakuasi dengan cara ditarik oleh mobil lainnya, sang sopir beserta penumpangnya kembali melanjutkan perjalanan menggunakan mobil tersebut. *